Mobile Ad
Kalahkan Maldives dan Phuket, Bali Raih Predikat “Best Island”

Minggu, 17 Mar 2024

FTNews - Bali masih menjadi destinasi wisata favorite turis lokal dan internasional. Salah satu alasannya, karena pulau ini memiliki keindahan alam yang menakjubkan.

Tak heran, baru-baru ini majalah DestinAsian dalam DestinAsian Readers’ Choice Awards, menobatkan Bali sebagai “The Best Island” atau “Pulau Terbaik”. 

Menurut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, ini adalah penghargaan langsung dari para pembaca majalah tersebut.

Menparekraf Sandiaga Uno. Foto: Kemenparekraf

“DestinAsian Readers’ Choice Awards merupakan penghargaan yang langsung dipilih oleh para pembaca setia majalah DestinAsian,” kata Sandi, dalam keterangannya, Jumat (15/3).

“Dan ini menjadi bukti untuk kesekiankalinya bahwa Bali merupakan destinasi unggulan yang wajib dikunjungi oleh wisatawan,” lanjutnya.

Majalah traveling internasional ini, sudah menjejakan kakinya sejak tahun 2021. Area yang mereka jangkau adalah negara-negara di Asia Pasifik seperti Indonesia, Singapura, Thailand, Malaysia, Australia, dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, Bali juga bersaing dengan pulau-pulau terbaik yang ada di Asia Pasifik. Seperti Phuket (Thailand), Kepulauan Maldives, Boracay (Filipina), Langkawi (Malaysia), tetapi Bali tetap unggul di nomor satu.

Ubud, Bali. Foto: canva
Sumbang 14,3 Juta Wisman

Selain itu, Sandiaga juga mengungkapkan bahwa Bali berhasil menyumbang 50 persen dari target 14,3 juta wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia.

“Secara agregat, Bali ini menyumbang 50 persen. Jadi sekitar tujuh juta (wisman),” ungkapnya.

Oleh karena itu, Kemenparekraf akan memperbanyak aksesibilitas ke Bali seperti penerbangan internasional ke bali dan membuat paket-paket wisata yang menarik.

Blue Bay Lagoon, Nusa Penida, Bali. Foto: canva

Akan tetapi, Kemenparekraf akan berhati-hati agar Bali tidak mengalami overtourism kembali. Sehingga, kualitas dan keberlanjutan pariwisata di Bali dapat terus terjaga.

“Perlu penambahan jumlah penerbangan dan penambahan paket-paket perjalanan yang lebih mendistribusikan wisatawan yang lebih berkualitas dan lebih lama tinggal di Bali,” kata Menparekraf.

“Sehingga, dampak ekonominya lebih dirasakan masyarakat setempat tanpa terlalu membebani dan mengakibatkan overtourism,” imbuhnya.

Sandiaga berharap bahwa dengan adanya penghargaan ini, akan menjadi motivasi bagi destinasi-destinasi wisata lainnya yang ada di Indonesia.

Terutama, bagi daerah yang termasuk ke dalam kategori 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP).

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement