5 Fakta Shenina Cinnamon, Mantan Jefri Nichol yang Baru Dinikahi Angga Yunanda

10 Februari, 2025 | 18:08:16

Shenina Cinnamon, baru saja dipersunting Angga Yunanda (Instagram)

Kabar bahagia datang dari aktor Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon yang telah resmi menikah, setelah beberapa tahun pacaran.

Kabar pernikahan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon terungkap melalui salah satu unggahan di akun media sosial Angga.

Dalam unggahan itu, Angga Yunanda menuliskan satu kalimat pendek untuk Shenina Cinnamon.

"Forever and always," tulis Angga dalam unggahan terbarunya, Senin (10/2/2025).

Shenina CInnamon dan Angga Yunanda setelah menikah (Instagram)

Dalam unggahan terlihat Angga dan Shenina tampak mengenakan busana pernikahan berdan nuansa putih.

Namun pesta pernikahan mereka yang dilangsungkan di Bali itu digelar secara tertutup dan hanya dihadiri sejumlah aktof film, seperti Reza Rahadian dan Laura Basuki.

Kabar pernikahan itu lantas membuat orang kambali mengulik mengenai sosok Shenina Cinnamon.

Dan seperti apakah sosok Shenina Cinnamon? Berikut deretan faktanya.

1. Punya kakak seorang dokter

Shenina Cinnamon adalah anak dari pasangan Harris Cinnamon dan Fitria Cinnamon.

Selain itu, Shenina Cinnamon juga memiliki seorang kakak laki-laki yang bernama Dyoza Cinnamon yang berprofesi sebagai dokter.

2. Mantan pacar Jefri Nichol

Shenina Cinnamon ternyata pernah menjalin hubungan percintaan dengan aktor Jefri Nichol.

Keduanya diketahui menjalin asmara sejak 2015. Namun hubungan mereka hanya berjalan 4 tahun.

Tahun 2019, hubungan asmara mereka berakhir. Saat pacaran, keduanya kerap membagikan foto kebersamaannya di media sosial.

3. Cinta lokasi dengan Angga Yunanda

Setelah putus dengan Jefri Nichol, Shenina Cinnamon dikabarkan terlibat cinta lokasi dengan aktor Angga Yunanda, dalam film Dibawah Umur.

Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon (Instagram)

Saat itu, foto mereka sempat beredar di akun gossip hingga menjadi pembicaraan publik, hingga akhirnya Shenina dan Angga mengumumkan telah berpacaran.

4. Sering dikira nonmuslim

Dalam beberapa kesempatan, Shenina Cinnamon sering dikira sebagai seorang nonmuslim.

Padahal ia adalah seorang muslimah tulen sejak lahir dan memiliki garus keturunan Minang dari sang ibu.

Dan sebagai bukti kalau Shenina adalah seorang muslim, pada 2023, ia melaksanakan ibadah umroh.

5. Pecinta kucing

Shenina Cinnamon ternyata seorang penyayang binatang. Hewan yang ia sukai adalah kucing.

Karena itulah Shenina juga memelihara kucing di rumahnya.

Topik Terkait: