Pasangan calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno sambangi kediaman Sinta Nuriyah, Istri almarhum Presiden Gus Dur.
Dalam pertemuannya, istri Presiden RI ke-4 itu menyampaikan dukungannya terhadap pasangan cagub dan cawagub nomor urut 3 tersebut.
"Mas Pram dan Bang Doel silaturahmi ke rumah istri almarhum Gus Dur dan memberikan dukungan untuk Mas Pram dan Bang Doel," ucap unggahan instagram @si.rano, Sabtu (3/11).
Lebih lanjut, dalam video unggahan tersebut, Pramono mengatakan dirinya sangat menghormati Sinta Nuriyah. Dengan menunjukkan rasa hormatnya, Pramono mencium tangan Sinta Nuriyah.
"Dalam hidup saya, yang saya cium tangannya hanya tiga orang, salah satunya adalah Ibu Sinta," ujar Pramono.
Akan tetapi, mantan Sekretaris Kabinet itu tidak menjelaskan secara rinci dua orang lainnya. Ia hanya bersyukur dapat dukungan dari Sinta dan keluarganya.
"Ini jadi Jumat berkah bagi kami," ucap dia.
Tak hanya itu, Pramono juga mendapatkan wejangan dari Sinta. Sinta menekankan agar Pramono-Rano Karno dapat memperhatikan hingga memberikan dukungan kepada wanita sebagaimana seperti yang dikatakan oleh Nabi Muhammad SAW
"Saya meminta kepada beliau berdua agar perempuan dimuliakan semulia-mulianya. Rasullullah mengatakan siapa yang harus dimuliakan? Ibumu, ibumu, ibumu," pungkas Sinta.