Selama Libur Waisak, Whoosh Sediakan 28 Ribu Kursi Per Hari

Kamis, 23 Mei 2024

FTNews- PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Whoosh menyediakan 28 ribu kursi per hari dengan 48 perjalanan selama periode libur panjang Hari Waisak.

"KCIC menyediakan sebanyak 28 ribu tempat duduk per hari untuk melayani masyarakat yang ingin berlibur di masa long weekend kali ini,”ujar General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa, Kamis (23/5).


Eva menambahkan, jumlah ini meningkat hingga 20 persen dari hari biasa.


Untuk tanggal 23 Mei sendiri, tiket keberangkatan Stasiun Halim menuju Stasiun Padalarang dan Tegalluar mulai keberangkatan pukul 06.00 WIB hingga 16.10 WIB okupansinya sudah di atas 95 persen.


“Sementara tiket yang sudah terjual pada 23-26 Mei sudah mencapai 36 ribu tiket. Jumlah ini akan terus bertambah sehubungan dengan penjualan yang masih terus berlangsung di berbagai channel,”paparnya.


Eva mengingatkan para calon penumpang KCIC untuk mengatur waktu perjalanannya menuju stasiun agar tidak mengalami keterlambatan.


"Penumpang harap datang setidaknya 30 menit sebelum jadwal keberangkatan. Hal tersebut dikarenakan boarding gate akan ditutup 5 menit sebelum keberangkatan demi alasan keselamatan penumpang,"papar Eva.



Kereta Tambahan


Sementara itu, pada momen libur panjang Hari Raya Waisak 2024 yang jatuh pada 22-26 Mei, PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyiapkan 20 kereta api tambahan.

VP Public Relations KAI Joni Martinus menyebut, jumlah tiket kereta api yang terjual untuk keberangkatan periode libur panjang itu mencapai 455.378. Atau rata-rata 91.076 tiket per hari.

"Jumlah tersebut setara 62 % dari total keseluruhan tiket kereta api yang KAI jual. Yakni 740.301 tiket. Angka penjualan tiket akan terus bergerak seiring dengan mendekati masa libur panjang Waisak,"ujar Joni, Selasa (21/5).

Joni menambahkan, penambahan kereta ini merupakan bagian dari komitmen KAI dalam meningkatkan layanan,

“Peningkatan jumlah perjalanan KA ini merupakan bagian dari komitmen KAI untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Terutama pada masa high season seperti long weekend ini,” jelas Joni.

Sejauh ini, lanjutnya, rute favorit masyarakat pada periode long weekend tersebut adalah Jakarta - Surabaya pp, Jakarta - Solo pp, dan Jakarta - Malang pp. Kemudian Yogyakarta - Banyuwangi pp, Blitar - Bandung pp, dan relasi lainnya.

Topik Terkait: