10 Fakta Menarik Final Piala AFF U-19 2024: Timnas Indonesia U-19 vs Thailand

FT News – Pertandingan final Piala AFF U-19 2024 akan mempertemukan Timnas Indonesia U-19 vs Thailand di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/7/2024).

Laga final nanti malam bakal menjadi ajang adu taktik antar dua pelatih, Indra Sjafri vs Emerson Pereira.

Jelang lawan Thailand U-19 di final, coach Indra mengatakan sangat bersyukur dan ia berharap memori indah pada 2013 kembali tercipta.

10 Fakta Menarik Final Piala AFF U-19 2024: Timnas Indonesia vs Thailand [pssi.org]

“Saya bersykur kita bisa ke final. Seperti yang disampaikan kemarin, ini final kedua saya di Jawa Timur dan mudah-mudahan Jawa Timur menjadi kota yang baik untuk saya,” kata Indra Sjafri.

Sementara itu, pelatih Thailand U-19 Eduardo Pereira Da Silva mengaku timnya sedikit menerima keberuntungan karena bisa menang melawan Australia dengan skor 1-0.

“Saya sangat bangga dengan para pemain saya. Mereka berjuang keras hari ini. Sedikit beruntung. Namun, mereka berjuang selama hingga akhir. Jadi, saya sangat bangga,” ucapnya.

10 Fakta Menarik Timnas Indonesia U-19 vs Thailand:

– Thailand diperkuat oleh mayoritas pemain dari klub Buriram United. Klub ini menyumbang 12 pemain di skuat besutan Emerson Pereira.

– Thailand telah mengoleksi 5 trofi juara Piala AFF U-19. Terakhir Thailand juara Piala AFF U-19 pada 2017. Saat itu, mereka mengalahkan Malaysia dengan skor 2-0.

– Timnas Indonesia U-19 baru satu kali menjadi juara Piala AFF U-19. Pada 2013, bertempat di Sidoarjo, Evan Dimas dkk suskes mengalahkan Vietnam lewat babak adu penalti.

– Dari daftar top skor sementara Piala AFF U-19 2024, hanya ada dua pemain Thailand yang mencetak 2 gol yakni Caelan Ryan dan Pikanet Laohawiwat.

– Sementara tiga pemain Timnas Indonesia mencetak 3 gol di ajang Piala AFF U-19 2024, yakni Iqbal Gwijangge, Jens Raven, Kadel Arel.

BACA JUGA:   Jelang Vonis Azis Syamsuddin, KPK Berharap Sesuai Tuntutan
10 Fakta Menarik Final Piala AFF U-19 2024: Timnas Indonesia vs Thailand [pssi.org]

– Pada perhelatan final Piala AFF U-19 2024 dari babak fase grup hingga partai puncak tercatat sudah 87 gol yang tercipta, artinya terjadi 4,14 gol per pertandingan.

– Di babak fase grup, anak asuh Indra Sjafri mampu menciptakan 6 gol di dua pertandingan. Pertama saat kalahkan Filipina dengan skor 6-0. Kedua kala pecundangi Timor Leste 6-2.

– Sementara Thailand di babak fase grup C Piala AFF U-19 2024 hanya satu kali meraih kemenangan 6-0 saat melawan Brunei.

– Statistik Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024 terbilang cukup lumayan. Dari catatan LapangBola, Indonesia hanya punya penguasaan bola 40 persen saja. Para pemain Indonesia melepas 362 umpan, dengan 304 diantaranya tepat sasaran. Akurasi umpan Indonesia ada pada angka 83 persen.

– Ini jadwal link live streaming Timnas Indonesia U-19 vs Thailand. Klik tautan di sini.

Artikel Terkait