Kim Jong Un Pamer Senjata Nuklir ke Rusia

Forumterkininews.id, Pyongyang – Korea Utara kedatangan Menteri Pertahanan Rusia, Sergei Shoigu. Kim Jong Un pun dikabarkan telah pamer senjata nuklir miliknya kepada sekutunya itu.

Pyongyang mengundang delegasi Rusia yang dipimpin oleh Shoigu, serta pejabat China.

Mereka akan menghadiri perayaan 70 tahun gencatan senjata Perang Korea di Pyongyang, yang biasanya ditandai dengan parade militer besar-besaran.

Senjata yang dipamerkan termasuk rudal balistik antarbenua (ICBM) Hwasong.
Selain itu, juga dipamerkan dua desain drone baru. Termasuk satu yang menyerupai drone penyerang ofensif utama yang digunakan oleh Angkatan Udara AS. Demikian menurut NK News, sebuah situs spesialis yang berfokus pada Korea Utara.

KCNA Korea Utara mengatakan kedua petinggi itu membahas “masalah yang menjadi perhatian bersama”. Baik di bidang pertahanan nasional dan lingkungan keamanan internasional.

Sementara itu, delegasi China yang berkunjung, dipimpin oleh anggota Politbiro Li Hongzhong, juga menyerahkan surat pribadi dari Xi kepada Kim.

Kim dilaporkan mengatakan kepada Li bahwa “rakyat Korea tidak akan pernah melupakan fakta bahwa tentara pemberani dari Relawan Rakyat Tiongkok menumpahkan darah untuk mewujudkan kemenangan perang”.

Artikel Terkait