Pembakar Bendera PDIP di Cikini Raya Dilaporkan ke Polisi

Forumterkininews.id, Jakarta – Tim Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat PDIP melaporkan insiden pembakaran bendera yang diduga dilakukan oleh oknum mengatasnamakan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di wilayah Cikini Raya, Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (4/8).

Adapun laporan ini telah teregister dengan nomor LP/B/4597/VIII/2023/SPKT POLDA METRO JAYA tertanggal 7 Agustus 2023.

Juru Bicara Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) DPC PDI Perjuangan Jakarta Pusat, Triwiyono Susilo mengatakan bahwa laporan ini dilayangkan karena diduga menghina partai tersebut.

“Alasan pelaporan kan jelas bendera partai itu kan yang sangat kita hormati. Ini kan bukan hanya terkhusus pada bendera PDIP tapi pada seluruh bendera parpol lain. Kalau misal ini dibiarkan bisa memicu kericuhan nanti saling bakar. Inilah bentuk kita protect agar masyarakat tidak melakukan hal tersebut,” kata Susilo, di Mapolda Metro Jaya, pada Senin (7/8).

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa kronologis kejadian ini bermula saat adanya mahasiswa massa aksi di Cikini Raya yang mengatasnamakan kader HMI.

“Kemudian dia pro membela Rocky atas pelaporan. Dari mereka aksi itu terjadilah pembakaran bendera PDIP,” ucap Susilo.

Sementara itu dalam kasus ini terlapor belum dapat dijelaskan secara detail. Pasalnya masih dalam penyelidikan dengan menyertakan bukti foto ke penyidik.

“Untuk saat ini kita belum mengetahui siapa orang tersebut tetapi kita sudah punya bukti foto dan prosesnya kita serahkan kepada penyidik nanti. Kalau misal kita melihat di medsos yang beredar itu mereka mengatasnamakan kader HMI,” ujar Susilo.

Kemudian Susilo mengungkapkan bahwa untuk memperkuat laporan ini pihaknya menyertakan sejumlah bukti berupa AD/ART dan foto pada insiden pembakaran.

“(Barang bukti) Kita bawa AD/ART, surat keterangan, ada beberapa foto lain dan juga saksi,” ucap Susilo.

BACA JUGA:   Polisi Lakukan Rekayasa Arus Lalu Lintas Saat Demo Kenaikan BBM

 

 

Artikel Terkait