Perang Israel: Situasi Kian Memanas, Ribuan Orang Tewas

Forumterkininews.id, Tel Aviv- Perang yang bergejolak antara Israel dan Hamas, terus memanas sejak berlangsung pada Minggu, (8/10). Memakan ribuan nyawa yang menjadi korban pertempuran tersebut.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, terus menguatkan warganya  yang terkejut dan berduka atas perang yang mendadak itu.

Perang yang diawali saat Hamas menembakkan ribuan roket ke Israel dan mengirimka pasukan yang menembak mati warga sipil dan menyandera sedikitnya 100 orang.

Melansir CNA, lebih dari 700 warga Israel telah terbunuh sejak Hamas melancarkan serangan besar-besaran, menurut jumlah korban terbaru dari Pasukan Pertahanan Israel (IDF) pada hari Senin – kerugian terburuk negara itu sejak perang Arab-Israel tahun 1973.

Pejabat Gaza juga melaporkan sedikitnya 413 kematian di daerah kantong miskin dan terblokade yang berpenduduk 2,3 juta orang.

Sementara itu, Presiden AS Joe Biden memerintahkan dukungan tambahan untuk Israel dalam menghadapi serangan Hamas. Apalagi, beberapa warga AS juga tewas dalam serangan itu.

Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan pihaknya akan segera menyediakan peralatan dan sumber daya tambahan kepada Pasukan Pertahanan Israel, termasuk amunisi.

Austin juga mengatakan dia telah mengarahkan kapal induk USS Gerald R Ford dan kelompok kapal perangnya ke Mediterania timur. Bahkan, AS sedang menambah skuadron pesawat tempur di wilayah tersebut.

Artikel Terkait