Shin Tae-Yong Sudah Siapkan Strategi Lawan Uzbekistan

FTNews – Indonesia akan menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23, Pelatih Shin Tae-Yong sudah siapkan strategi. Langkah ini untuk mengantisipasi permainan lawan saat bertanding.

Pelatih asal Korea Selatan, itu menganalisis lawan dengan baik agar dapat memberikan permainan yang dapat menembus jantung pertahanan lawan. Uzbekistan merupakan lawan yang cukup menjadi perhatian saat bertanding pada ajang ini. Pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4).

“Mengenai pertandingan perempat final antara Arab Saudi vs Uzbekistan, saya pergi ke Stadion dan saya menonton pertandingan secara langsung. Saya merasa Uzbekistan adalah tim yang sangat bagus. Semua sisinya sangat bagus dan terorganisir. Mereka juga sangat disiplin,” ungkapnya dalam PSSI.

Pertandingan Indonesia vs Korea Selatan di AFC U-23. Foto: PSSI

Walaupun Indonesia sebelumnya berhasil membenamkan Korea Selatan melalui laga adu penalti dengan skor akhir 2 (11) – 2 (10). Tetapi untuk mempersiapkan tim dengan matang serta penyesuaian strategi pertandingan, menjadi kebutuhan utama seluruh pasukan untuk bermain dengan baik.

Uzbekistan menjadi perhatian utama STY saat ini, karena tim tersebut belum pernah mengalami kekalahan bahkan terbobol gawangnya dari lawan. Sehingga memutuskan ia untuk mengambil langkah seperti saat melawan Korsel.

Indonesia Vs Korea Selatan
Tim U-23 Indonesia usai menghantam Korea Selatan. (Foto: AFC)

Tim Taeguk Warriors sebelumnya tidak pernah mendapatkan tekanan lebih dari lawan yang mengancam gawangnya. Tetapi berkat analisis tim yang Shin Tae-Yong pimpin, mereka menghantamkan bola para jaring gawang tersebut.

“Beberapa penilaian saya setelah menonton pertandingan Uzbekistan, saya menyadari mengapa mereka bisa mencetak 12 gol dan bagaimana mereka tidak kebobolan. Salah satu yang krusial, alasan utamanya adalah transisi yang begitu cepat. Uzbekistan bisa transisi menyerang ke bertahan dan bertahan ke menyerang dengan sangat cepat,” Kata pelatih 54 tahun itu.

BACA JUGA:   SOS Ungkap PSSI Berutang Rp2 Miliar kepada Elite Pro Academy

Kesiapan Para Pemain

Tim U-23 Indonesia usai menjebol gawang Yordania. (Foto: Afc)

Pelatih yang pernah menjadi pemain timnas Korea Selatan tahun 90 an itu, tidak menjelaskan secara spesifik hal yang akan ia antisipasi. Tetapi pola permainan lawan sudah ia baca dengan baik. Sehingga saat ini ia hanya fokus untuk menerapkan, strategi yang ia miliki kepada para pemain.

Kesiapan ini adalah hal yang utama. Jika para pemain belum siap dengan arahan pelatih, maka akan banyak kesalahan antar pemain. Hal ini mengingat, pada pertandingan sebelumnya para pemain mengalami error sehingga membuat ancaman pada lini pertahanan utamanya.

@theafchub

Unlucky 🇮🇩 Komang Teguh! #AFCU23

♬ original sound – AFC – AFC

“Ini menjadi faktor yang menjadikan Uzbekistan, salah satu tim terkuat di kompetisi ini yaitu mereka memiliki keseimbangan yang sangat baik antara sisi penyerangan dan sisi bertahan serta juga seperti yang Anda tahu, transisinya cepat. Hal itu perlu kita atasi dan jika kita bisa menghadapinya dengan baik, mungkin kita punya kesempatan menang melawan Uzbekistan. Saya tidak bisa mengatakan lebih detail karena itu rahasia,” jelasnya.

Pertandingan ini akan menjadi sejarah yang dapat Indonesia ukir kembali lebih dalam. Karena Indonesia merupakan negara debut yang berhasil lolos dengan baik pada edisi kali ini. Seluruh tim lainnya yang hadir pada semifinal merupakan perebut gelar juara pada edisi sebelum-sebelumnya.

Artikel Terkait