Pakaian Serba Hitam Benny Rhamdani Saat Diperiksa Terkait Inisial T, Simbol Apa?

FTNews – Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani kembali penuhi panggilan pemeriksaan di Bareskrim Polri pada Senin (5/8). Agenda pemeriksaan masih berkaitan soal permintaan klarifikasi statmentnya mengenai sosok ‘T’ yang menjadi pengendali judi online di Indonesia.

Berdasarkan pantaunan FTNews.id Benny Rhamdani tiba di lobi Bareskrim Polri sekitar pukul 12.20 WIB. Terlihat kali ini Benny mengenakan outfit serba hitam. Mulai dari kemejanya, jaket, hingga sepatu warna hitam.

Kepala BP2MI juga tampak didampingi oleh dua orang kuasa hukumnya yang salah satunya mengenakan batik berwarna hitam dan satu kuasa hukum lainnya mengenakan batik berwarna kuning.

Namun saat ditanyakan sejumlah pertanyaan yang dilontarkan awak media mengenai sosok ‘T’, Benny hanya diam tidak menjawab. Benny hanya melemparkan senyuman dan langsung bergegas menuju ruang pemeriksaan di Bareskrim Polri.

Kepala BP2MI, Benny Rhamdani di Bareskrim Polri, pada Selasa (30/7/2024) (Foto: FTNews / Adinda Ratna Safira)

Sebelumnya, Benny sempat tidak dapat menghadiri pemeriksaan lanjutan di Bareskrim Polri pada Kamis (1/8) lalu. Yang bersangkutan memiliki alasan tersendiri terkait ketidakhadirannya dalam pemeriksaan.

Benny mengatakan, bahwa dirinya tidak dapat hadir di Bareskrim Polri karena ada kegiatan lain yang sudah terjadwal.

“Betul tidak hadir. Karena ada kegiatan di Sulawesi Utara sampai tanggal 3 Agustus 2024. Ini sudah disampaikan, bahkan sebelum undangan kedua itu saya terima yaitu masih bersamaan dengan pemberian klarifikasi yang pertama,” kata Benny, kepada wartawan, Kamis (1/8).

Lebih lanjut Benny mengungkapkan dalam penundaan ini pihanya telah melayangkan surat melalui kuasa hukumnya ke Bareskrim Polri. Dirinya meminta dijadwalkan ulang pemeriksaan mengenai klarifikasi pada pekan depan.

“Kan saya sudah memasukan surat penundaan ya lewat kuasa hukum. Saya udah memasukan surat penundaan ke tanggal 5 Agustus 2024,” jelas Benny.

BACA JUGA:   Hasil Survei IPI: TNI, Presiden dan Polri, Lembaga yang Dapat Kepercayaan Publik

Sementara itu Benny saat ini juga belum membeberkan sosok T yang disebut dalam pembicaraannya terkait diduga pengendali judi online.

“Ya kalau sudah masuk ke situ (sosok T dan sebagainya terkait dengan TPPO) kita ketemu di tanggal 5 ya,” jelasnya.

Artikel Terkait