Doa Ragnar Oratmangoen saat Umrah Sebelum Cetak Goal di Kandang Arab

Ragnar Oratmangoen sukses mencetak goal saat Indonesia bertanding melawan Arab Saudi, 6 September 2024. Pertandingan ini sebagai bagian dari kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebelum bertanding, Ragnar Oratmangoen bersama sejumlah pemain timnas mendapat kesempatan umrah.

Ragnar Oratmangoen (Instagram)
Ragnar Oratmangoen (Instagram)

Di momen tersebut, Pemain naturalisasi Indonesia ini memanjatkan doa yang diunggah di Instagram.

“Tidak bisa berharap cara yang lebih baik untuk memulai babak 3 kualifikasi Piala Dunia! (Berdoa di Kabah),” demikian unggahan yang hadir pada 2 September 2024.

Ragnar Oratmangoen juga membubuhkan ucapan syukur, “Alhamdulillah.”

Ragnar Oratmangoen (Instagram)
Ragnar Oratmangoen (Instagram)

Doa Ragnar Oratmangoen, timnas dan masyarakat Indonesia pun diijabah Allah. Meski tidak menang, paling tidak mereka menahan seri Arab dengan skor 1-1.

Babak kualifikasi Piala Dunia Indonesia vs Arab akan berlanjut di sini. Dua negara tersebut dijadwalkan bertemu pada 19 November 2024.

Ditinjau dari laman Instagram, banyak yang mendoakan timnas Indonesia bisa masuk kualifikasi melalui postingan Ragnar Oratmangoen.

Ragnar Oratmangoen (Instagram)
Ragnar Oratmangoen (Instagram)

Sebabnya sebagai informasi, Ragnar Oratmangoen merupakan salah satu pemain yang diunggulkan.

Meski saat melawan Australia lalu Ragnar Oratmangoen tidak mencetak gol seperti saat bertanding melawan Arab, ia mampu memberikan ancaman ke gawang lawan.

“Menyala Wak Haji,” kata Martunis Ronaldo.

“Botak terkuat di bumi,” sahut Rizkyridho.

Artikel Terkait

Balas Istana, PDIP: Jet Pribadi, Itu Perjalanan Kebangsaan

FT News – Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah...

Bjorka Kembali, Kali Ini Data NPWP Jokowi Bocor

FT News – Peretas yang sempat membuat geger Indonesia...

PON XXI Kembali Bermasalah, Kini Kaca Venue Basket Pecah

FT News - Rentetan permasalahan sudah terjadi sepanjang penyelenggaraan Pekan...

Kena Tinju IShowSpeed, Seorang Fans Lionel Messi Ini Berubah Pikiran

FT News - Saat ini, seorang Youtuber IShowSpeed sedang mengunjungi...