Jasad Sopir Truk Korban Penembakan KKB Ditemukan

Forumterkininews.id, Papua – Polisi menyatakan telah menemukan sopir truk korban penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) beberapa waktu lalu. Korban diketahui bernama Nober Palintin (31).

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

“Korban ditemukan kemarin (12/5) pukul 13.00 WIT, bertempat di Kali Wilipur, Kampung Kimak, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak,” kata Kamal dalam keterangannya, Jumat (13/5).

Menurutnya, korban ditemukan dengan kondisi luka tembak di bagian tubuh. Jenazah korban kemudian dibawa ke Puskesmas Ilaga untuk dilakukan identifikasi. Kendati demikian, kata Kamal, polisi sudah mengetahui siapa KKB yang membunuh sopir truk tersebut. Hal itu diketahui dari saksi yang merupakan teman korban saat melakukan perjalanan.

“Pelaku adiknya penembak Kabinda Papua,” ucap Kamal.

Untuk diketahui, penembakan itu terjadi ketika korban bersama seorang warga berinisial AT pergi ke kali Ilame, Kampung Wako, Distrik Gome untuk mengambil material pasir.

Kemudian, sekitar pukul 10.30 WIT terdengar bunyi tembakan sebanyak dua kali. Berselang berapa menit terdengar lagi suara tembakan rentetan sebanyak lima kali dari arah tempat korban mengambil material pasir.

“Mendengar suara tembakan, personel gabungan dari Polres Puncak dan Satgas Gakkum bersama TNI langsung ke TKP. Sampai di sana personel hanya menemukan truk yang dibawa korban,” kata Kamal belum lama ini.

Artikel Terkait

Layanan Khusus Tri Bagi Pecinta E-Sport di PON XXI Aceh-Sumut

FT News - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH),...

Gianyar Bali 2 Kali Diguncang Gempa Pagi Tadi

FT News - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)...

Polda Sumut Sukses Amankan Closing Ceremony PON XXI 2024

FT News - Polda Sumut sukses amankan Closing Ceremony...

Gempa Magnitudo 3,7 Guncang Pariaman Sumbar

FT News - Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,7...