Dunia Minggu Ini: 22 Remaja Afsel Tewas Misterius Hingga Misi Perdamaian Jokowi

Forumterkininews.id, Jakarta – Pekan Terakhir Mei 2022 terlewati. Sejumlah peristiwa penting dari berbagai belahan dunia menjadi headline sepekan terakhir. Berikut, deretan peristiwa dunia dalam sepekan yang dirangkum tim Forumterkininews.id.

Kumpul di Kedai Minuman, 22 Remaja Afsel Tewas Misterius

Setidaknya 22 orang remaja ditemukan meninggal secara misterius di sebuah kedai minuman di Afrika Selatan (Afsel) pada Minggu, (26/6).

Pihak berwenang setempat tengah menyelidiki tragedi misterius yang terjadi di kedai Minuman populer Enyobeni Tavern, di Scenery Park,di  London Timur provinsi Eastern Cape, Afrika Selatan itu.

Penyiar SABC melaporkan kematian kemungkinan akibat adanya penyerbuan, tetapi kurang detail karena penyebab pasti kematian masih belum diketahui.

Baca Juga : Kumpul di Kedai Minuman, 22 Remaja Afsel Ditemukan Tewas Misterius

NATO Tambah Jumlah Pasukan Tujuh Kali Lipat

NATO berjanji menambah jumlah pasukannya tujuh kali lipat dalam perombakan terbesarnya selama lebih dari 30 tahun.

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg mengatakan, pasukan reaksi cepat blok itu akan ditingkatkan. Jika sebelumnya hanya 40.000 tentara. Saat ini ditambah menjadi lebih dari 300.000. Pasalnya saat ini Rusia menjadi ‘ancaman langsung’ terhadap keamanan mereka.

Kekuatan pertahanan tambahan itu kata Stoltenberg akan terdiri dari unit darat, laut dan udara dari berbagai negara anggota yang dapat dikerahkan dengan cepat jika negara NATO diserang. Beberapa dari mereka akan ditingkatkan ke ‘tingkat brigade’ dan dua kali lebih banyak negara akan memiliki kelompok tempur aktif.

Korea Utara Klaim Temukan Sumber Wabah Covid-19

Korea Utara mengatakan telah mengidentifikasi sumber wabah COVID-19 yang berada di dekat perbatasan  Korea Selatan.

Outlet media pemerintah Korea KCNA melaporkan bahwa sumber wabah itu merupakan benda-benda asing yang tidak sengaja tersentuh seorang penduduk.

BACA JUGA:   Tentara Israel Kembali Tembak Mati Warga Palestina

“Diketahui bahwa seorang tentara berusia 18 tahun bermarga Kim dan seorang anak TK berusia lima tahun bermarga Wi melakukan kontak dengan benda-benda asing di sebuah bukit di sekitar barak dan tempat tinggal di Ipho-ri pada awal April. “bunyi laporan KCNA dikutip SkyNews. Jumat (1/7).

Presiden Jokowi ke Rusia dan Ukraina

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pentingnya penyelesaian damai antara dua negara yang saat ini berkonflik. Keduanya yakni Rusia dan Ukraina. Presiden juga mengatakan bahwa spirit perdamaian tidak boleh  luntur.

Pesan itu ia sampaikan saat bertemu langsung dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, di Istana Maryinsky, Kiev, Ukraina, Rabu (29/6).

“Saya sampaikan kepada Presiden Zelenskyy, ini sekaligus menegaskan posisi Indonesia mengenai pentingnya penghormatan terhadap kedaulatan dan integritas wilayah. Meskipun masih sangat sulit dicapai, namun spirit perdamaian tidak boleh  luntur,” katanya saat menyampaikan siaran pers, dikutip situs resmi Setkab.go.id.

Bertemu Putin

Saat bertemu Putin, Presiden menegaskan bahwa Indonesia tidak memiliki kepentingan apapun kecuali ingin melihat perang dapat segera selesai dan rantai pasok pangan, pupuk, dan energi dapat segera diperbaiki.

“Saya mengajak seluruh pemimpin dunia untuk bekerja sama kembali menghidupkan semangat multilateralisme, semangat damai. dan semangat kerja sama. Hanya dengan spirit ini perdamaian dapat dicapai,” pungkasnya

Konstitusi Indonesia mengamanatkan agar Indonesia selalu berusaha berkontribusi bagi terciptanya perdamaian dunia. Kunjungan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ke Ukraina dan Rusia adalah salah satu wujud dari kontribusi tersebut.

Artikel Terkait