Satu Bulan Kematian Brigadir J, Marga Hutabarat Gelar Doa Bersama di TIM

Forumterkininews.id, Jakarta – Satu bulan kematian Nofriyansah Yoshua Hutabarat, ribuan orang memperingatinya di kawasan Taman Ismail Marzuki, Senin (8/8) kemarin. Dengan menyalakan lilin, warga yang mayoritas bermarga Hutabarat berharap kejadian ini bisa segera terungkap.

Irma Hutabarat, penanggung jawab acara mengatakan, sejak pertama melihat berita soal kematian Brigadir J itu gak bisa tidur aku. Dirinya merasakan apa yang dirasa oleh keluarga inti Brigadir J.

Atas rasa tersebut dirinya menginisiasi acara doa bersama tersebut. Irma mengatakan, bagi semua orang yang punya anak pasti akan menderita ketika sang anak pulang dalam keadaan tidak bernafas. Tidak hanya itu, keluarga juga tidak boleh membuka peti jenazah. Tidak hanya sampai situ, karena sudah tidak bernafas, dirinya juga dikatakan pelaku pelecehan seksual.

“Itu aib bukan hanya untuk Hutabarat tapi seluruh batak Indonesia,” ujarnya di TIM.

Lebih lanjut Irma mempertanyakan, jika Polisi jahat yang tangkap Propam. Namun jika Propam jahat siapa yang bisa tangkap?

Saya mengutip apa yng dikatakan Arianto purnawirawan. Ini adalah skenario untuk menutup aib di dalam kepolisian. Tapi skenario itu gagal karena orang batak yang dibunuh.

Terakhir, terlepas dari semua yang sudah diungkapkan, Irma mengatakan, dirinya bersama yang lain berkumpul di pelataran TIM untuk kebajikan. Juga untuk mengawal agar tidak ada lagi satupun putra Indonesia yang mati sia-sia dan tidak dipertanggungjawabkan.

“Kita berada disini karena Tuhan kirim Yoshua (Brigadir J) untuk menyatukan semua. Kita hadir disini untuk mendoakan nyawa yang bukan milik kita, milik tuhan yang diambil di depan kita semua. Maka Kita berkumpul untuk menyaksikan dan mengawal agar kebenaran terungkap. Agar semua paham apa yang terjadi dan Yoshua bisa tersenyum di surga,” ucap Irma.

Artikel Terkait

PON XXI Aceh-Sumut 2024 Resmi Ditutup, Menko PMK: Sampai Bertemu di PON NTB-NTT

FT News - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan...

Sah! Gamers Cantik Listy Chan Mualaf

Nama Listy Chan, gamers cantik yang sempat populer di...

Saat Banjir Rob Melanda, Remaja di Belawan Malah Tawuran

FT News - Meski banjir rob melanda kawasan pesisir...

Tersangka Sempat Beli Gorengan Sebelum Perkosa-Bunuh Gadis Penjual Gorengan

FT News - Polisi mengungkap kronologi pemerkosaan dan pembunuhan...