Kasus Demam Berdarah Terus Menyebar di Pakistan

Forumterkininews.id, Islamabad- Penyebaran demam berdarah di Pakistan kian parah karena 27 pasien telah meninggal di wilayah Sindh selatan negara itu selama bulan September.

Melansir Xinhua, Departemen kesehatan provinsi melaporkan bahwa semua kematian terjadi diKarachi, ibu kota Sindh dan kota terbesar di negara itu.

Sebanyak 353 kasus baru dilaporkan di Sindh dalam 24 jam terakhir, kata departemen itu Selasa, (20/9) malam.

Jumlah pasien pada September mencapai 3.594 dan jumlah pasien sepanjang tahun mencapai 6.163.

Selain itu, 284 pasien didiagnosis dengan demam berdarah selama 24 jam terakhir di barat laut provinsi Khyber Pakhtunkhwa (KP), kata departemen kesehatan provinsi.

Jumlah kasus aktif di KP adalah 1.729, sedangkan jumlah pasien tahun ini di provinsi itu naik menjadi 5.264.

Selanjutnya, 105 kasus baru dilaporkan di ibu kota federal Islamabad selama 24 jam terakhir. Jumlah total kasus pada tahun 2022 di kota ini telah meningkat menjadi 1.561.

Saat ini, rumah sakit di beberapa bagian negara telah menghadapi banyak tekanan karena meningkatnya kasus demam berdarah.

Bahkan, beberapa rumah sakit di Karachi telah mengubah bangsal COVID-19 mereka menjadi bangsal demam berdarah.

Artikel Terkait