Telepon Biden, Zelenskyy Ucapkan Terima Kasih

Forumterkininews.id, Kiev – Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengatakan dia melakukan panggilan telepon pada hari Minggu (11/12) dengan Presiden AS Joe Biden dan berterima kasih atas bantuan AS semenjak invasi Rusia dimulai.

“Saya berterima kasih atas bantuan pertahanan dan keuangan yang belum pernah terjadi sebelumnya yang diberikan AS ke Ukraina,” kata Zelenskyy, melalui aplikasi perpesanan Telegram resminya dikutip CNA.

Menurut Zelenskyy, AS tidak hanya berkontribusi pada kesuksesan di medan perang, tetapi juga mendukung stabilitas ekonomi Ukraina.

“Kami juga menghargai bantuan yang diberikan AS untuk memulihkan sistem energi Ukraina,” imbuhnya.

Selain gempuran serangan di titik-titik wilayah. jaringan listrik Ukraina telah rusak sejak Oktober oleh serangan rudal dan pesawat tak berawak Rusia berturut-turut.

Yang terparah, serangan terkadang memutus aliran listrik untuk jutaan warga sipil di musim dingin.

Sebelumnya diberitakan, Gedung Putih menjanjikan bantuan tambahan senilai USD500 juta dalam bentuk bantuan langsung untuk Ukraina. Hal ini dilakukan lantaran Rusia masih melanjutkan invasinya.

Pernyataan itu disampaikan Presiden AS Joe Biden saat menggelar panggilan telepon dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy pada Rabu (30/3). Melansir Reuters, kedua pemimpin juga meninjau bantuan keamanan yang telah dikirimkan ke Ukraina dan dampak persenjataan terhadap perang.

Zelesnkyy sebelumnya telah menekan pemerintahan Biden dan sekutu Barat lainnya untuk menyediakan jet militer bagi Ukraina. AS dan negara-negara NATO lainnya sejauh ini tidak mau mengakomodasi permintaan itu. Karena khawatir hal tersebut dapat menyebabkan Rusia memperluas perang di luar perbatasan Ukraina.

Sebelum pengumuman bantuan hari Rabu sebesar USD500 juta, pemerintahan Biden telah mengirimi Ukraina sekitar USD2 miliar bantuan kemanusiaan. Juga bantuan keamanan sejak dimulainya perang bulan lalu.

BACA JUGA:   Kasus Covid-19 di Afrika Selatan Melonjak Saat Omicron Menyebar

Itu semua bagian dari total USD13,6 miliar yang disetujui oleh Kongres awal bulan ini untuk Ukraina sebagai bagian dari tagihan pengeluaran yang lebih luas.

Artikel Terkait