Arsenal Diganjal Brentford di Emirates Stadium

Forumterkininews.id, London – Perjalanan Arsenal kembali terganjal. “The Gunners” gagal memetik kemenangan dan hanya puas bermain imbang setelah ditahan Brentford 1-1 dalam lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, Sabtu (11/2).

Mendominasi jalannya laga bahkan sempat unggul lebih awal melalui Leandro Trossard, Arsenal bukan saja gagal memanfaatkan peluang-peluangnya, namun malah kebobolan.

Adalah Ivan Toney yang membuyarkan keunggulan tim tuan rumah sekaligus menyelamatkan timnya dari ancaman kekalahan.

Walaupun pada akhirnya harus puas dengan satu tambahan poin Arsenal masih menguasai puncak klasemen dengan torehan 51 poin, unggul enam poin atas rival terdekatnya Manchester City. Sementara Brentford menghuni peringkat delapan dengan catatan 34 poin.

Tampil di depan pendukungnya sendiri, Arsenal langsung tampil menyerang sejak pertandingan dimulai. Namun sepanjang babak pertama tak ada gol yang tercipta.

Selepas jeda, pelatih Mikel Arteta melakukan pergantian pemain pada menit ke-62 dengan memasukkan Leandro Trossard menggantikan Gabriel Martinelli.

Empat menit kemudian Trosard sudah mampu memecah kebuntuan Arsenal lewat golnya pada menit 66 menyambut umpan silang dari Bukayo Saka.

Namun, keunggulan itu hanya bertahan 12 menit setelah pemain lawan, Ivan Toney, berhasil menyamakan kedudukan 1-1. Toney sukses meneruskan umpan silang Christian Norgaard.

Susunan Pemain:
Arsenal (4-2-3-1): Aaron Ramsdale; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Thomas Partey, Granit Xhaka (Fabio Vieira 81′); Bukayo Saka, Martin Odegaard, Gabriel Martinelli (Leandro Trossard 62′); Eddie Nketiah.

Brentford (3-5-2): David Raya; Kristoffer Ajer, Ethan Pinnock, Ben Mee; Mads Rasmussen Roerslev, Vitaly Janelt (Josh Dasilva 71′), Christian Norgaard, Mathias Jensen, Rico Henry; Ivan Toney (Kevin Schade 90′), Bryan Mbeumo (Yoane Wissa 71′).

Artikel Terkait