Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Tiba di Sentani

Forumterkininews.id, Jayapura – Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo telah tiba di Bandar Udara Internasional Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua pada Senin (20/3) malam pukul 19.50 WIT.

Pjs Bupati Jayapura Triwarno Purnomo di Sentani, Senin, mengatakan Presiden Jokowi  menumpangi pesawat jenis BBJ A-001 yang lepas landas dari Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta pada pukul 13.00 WIB.

“Rombongan Presiden dan Ibu Negara telah tiba dengan selamat di Sentani Kabupaten Jayapura untuk melakukan kunjungan kerja di beberapa lokasi,” katanya.

Menurut Bupati, kunjungan kerja Presiden kali ini untuk meresmikan Gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) sebagai pusat pengembangan ekonomi kreatif pemuda Papua.

“Selain peresmian gedung PYCH Presiden juga akan ke Kabupaten Keerom dan mengunjungi Pasar Youtefa di Kota Jayapura,” ujarnya, dikutip Antara.

Bupati menjelaskan kedatangan Presiden dalam rangka kunjungan kerja meninjau lokasi pengembangan ekonomi pemuda-pemudi Papua yang dibina langsung oleh Badan Intelijen Negara (BIN).

“Kami menyambut Presiden dan rombongan di ruang kedatangan VIP Bandar Udara Internasional Sentani,” katanya lagi.

Bupati menambahkan selanjutnya Presiden Jokowi dan rombongan akan melanjutkan perjalanan dari Kabupaten Jayapura ke Kota Jayapura dan akan istirahat disana.

“Ada beberapa agenda yang akan dilakukan Presiden ketika di Kota Jayapura pada Selasa besok,” ujarnya.

Artikel Terkait