Angie Carvalho Getarkan Panggung Showcase Indonesian Idol, Dapat 4 Standing Ovation

Penampilan Angelina Carvalho kontestan asal Banjarmasin berhasil getarkan panggung Live Showcase Indonesian Idol Sesi XIII yang dihelat Senin (6/1/2024) malam.
Angie panggilan akrabnya itu berhasil memukau juri dengan suara merdunya yang berhasil membuat keempat juri, Isyana, Judika, David dan Ello memberikan standing ovation.
Tampil kedua setelah Nadia Dhina yang merupakan kontestan dari Bangka Belitung, Angie tampil dengan santai di panggung besar dan megah secara live untuk pertama kalinya.
Baca Juga: Anang Puji Angelina Carvalho Lebih Sedap dari Krisdayanti, Sukses Sihir Panggung Top 15 Indonesian Idol
Angie membawakan lagu berjudul Dia Masa Lalumu aku Masa Depanmu milik Vipnita Sihombing dengan penuh penghayatan.
Bahkan David salah satu juri mengaku merinding mendengar suara kontestan yang memiliki darah keturunan Brazil itu.
"Merinding dengar suara Angie. Saya sangat menyukai performa anda malam ini," kata David.
Pujian juga hadir dari Ello. Dirinya melihat aura penyanyi yang sudah ada sejak lahir dalam diri Angie.
Bahkan Isyana menambahkan jika Angie menyanyi dari hati ke hati.
Baca Juga: Lagi, Angelina Carvalho Kembali Buat 5 Juri Beri Standing Ovation di Babak Spektakuler Show Perdana Indonesian Idol XIII
Pujian juga hadir dari Judika. Dirinya melihat penampilan Angie begitu menenangkan.
"Eksekusi dari awal mulus sekali walaupun nampak di panggung gede. Tenang, makin lama makin klimaks," ungkap Judika.
Mendapat pujian itu Angie mengaku sangat senang dengan penampilannya.
"Senang banget karena sudah mendapat dukungan baik dari Indonesia dan Brazil serta ditonton langsung ratusan suporter di studio," ujar Angie.
Babak Live Showcase Indonesian Idol Top 23 sesi satu menampilkan 10 kontestan dan sesi keduanya akan dilanjutkan pada Selasa (7/1/2025) malam dengan menampilkan 13 kontestan.
Para peserta dituntut untuk tampil sempurna demi bisa melanjutkan langkahnya ke babak Top 17.
Ada 6 kontestan nantinya yang akan tereliminasi dalam babak Live Showcase Top 23 yang tampil secara live.***