Buktikan Aman, PM Jepang Makan Ikan Laut Fukushima

Forumterkininews.id, Jakarta – Jepang dikecam beberapa negara karena keputusannya membuang air limbah radioaktif ke laut. Sejumlah negara seperti China, memutuskan untuk berhenti menerima impor makanan laut dari Jepang. Karena khawatir makanan laut yang impor dari Jepang terkontaminasi radioaktif.

Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida menunjukkan seberapa amannya makanan laut dari tempat pembuangan limbah air PLTN Fukushima. Perdana Menteri Jepang bersama ketiga rekannya sesama menteri memakan sashimi, Rabu (30/8) kemarin.

Meskipun Pemerintah Jepang telah meyakinkan limbah air tersebut jauh di bawah batas keamanan yang ditetapkan. Negara-negara tetangga tetap menentang kebijakan Jepang itu.

Tak hanya memutuskan pemberhentian impor makanan laut dari Jepang, banyak warga China yang mengintimidasi warga Jepang yang tinggal di China. Selain China, Korea juga melakukan aksi unjuk rasa untuk mengecam keputusan tersebut.

Untuk membuktinya berbagai tudingan dan kecaman, Perdana Menteri Jepang melahap sashimi ikan flounder, gurita dan ikan bass. Kishida, Perdana Menteri Jepang akan mengunjungi pasar ikan Toyosu di Tokyo untuk mempromosikan ikan Fukushima.

Makan siang yang Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida lakukan menunjukkan komitmennya dalam mengambil keputusan pembuangan air limbah terkontaminasi di Fukushima tersebut. Kishida membuktikan bahwa keputusannya tersebut masih memikirkan keamanan bagi lingkungan.

Artikel Terkait