China Akhiri Latihan Militer Terbesarnya di Sekitar Taiwan

Forumterkininews.id, Taipei- Latihan militer terbesar China di sekitar Taiwan berakhir Minggu (7/8). Latihan ini dilakukan  menyusul kunjungan kontroversial  Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan minggu lalu.

Melansir Reuters, China telah marah pada perjalanan Pelosi ke Taiwan. Bahkan China telah mengerahkan jet tempur, kapal perang, dan rudal balistik. Kegiatan ini digambarkan oleh para analis sebagai praktik untuk blokade dan invasi terakhir ke pulau yang memiliki pemerintahan sendiri itu. Dimana diklaim China sebagai wilayahnya.

Latihan-latihan itu seharusnya berakhir pada hari Minggu, tetapi baik China maupun Taiwan tidak mengkonfirmasi kesimpulan mereka. Meskipun kementerian transportasi Taiwan mengatakan telah melihat beberapa bukti yang menunjukkan setidaknya penarikan sebagian.

Senin pagi, kantor berita pemerintah China Xinhua mengeluarkan laporan singkat yang tidak menyebutkan kesimpulan dari latihan militer tersebut.

“Latihan tersebut menguji taktik perang sistem di bawah kondisi berbasis informasi. Latihan ini juga mengasah serta meningkatkan kemampuan untuk menghancurkan target pulau penting dengan serangan presisi”, kata Xinhua mengutip perwira angkatan udara Zhang Zhi.

Selain itu, China diketahui  juga telah mengumumkan latihan baru di Laut Kuning – yang terletak di antara China dan semenanjung Korea yang akan berlangsung hingga 15 Agustus.

Sebagai tanggapan, Taiwan mengatakan telah memobilisasi sistem pengawasan dan pengintaian intelijen bersama untuk memantau dengan cermat situasi musuh serta mengirim pesawat dan kapal.

Artikel Terkait