Fix! Finlandia Gabung NATO 

Forumterkininews.id, Helsinki – Presiden Finlandia Sauli Niinisto mengkonfirmasi bahwa negaranya akan mengajukan keanggotaan aliansi militer NATO, dalam perubahan kebijakan bersejarah yang dipicu oleh invasi Rusia ke Ukraina.

Pengumuman itu datang setelah Niinisto dan Perdana Menteri Sanna Marin mengatakan bahwa mereka berdua menyukai keanggotaan NATO (North Atlantic Treaty Organization). Dan memberikan lampu hijau bagi negara untuk mendaftar.

“Hari ini, kami, presiden dan komite kebijakan luar negeri pemerintah, telah bersama-sama memutuskan bahwa Finlandia akan mengajukan keanggotaan NATO,” kata Niinisto kepada wartawan di istana presiden di Helsinki, dikutip Reuters.

Kemudian, Niinisto menelepon Presiden Rusia Vladimir Putin pada hari Sabtu untuk memberitahu tentang rencana Finlandia untuk bergabung dengan aliansi.

Putin kemudian mengatakan langkah seperti itu akan menjadi kesalahan bagi Finlandia dan itu akan merusak hubungan bilateral antara keduanya.

Selain Finlandia, Swedia juga disebut akan ikut bergabug dengan NATO.

 

Artikel Terkait