Ganda Putri Apriyani/Fadia Siap Tanding di Asian Games 2022

Forumterkininews.id, Jakarta -  Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti siap bertanding dengan semangat dalam ajang Asian Games 2022 Hangzhou, China 28 September hingga 1 Oktober mendatang.

Kedua Atlet tersebut baru saja pulang setelah berhasil menjuarai Hong Kong Open 2023 dalam beberapa waktu lalu. 

Apri dan Fadia mengaku sudah siap dengan keadaan yang prima untuk bertanding.

“Pulang dari Hong Kong kemarin kami sudah kembali latihan, mengembalikan kondisi, dan ya alhamdulillah semua oke. Kami siap tampil di Asian Games,” jelas Apri dalam laman Antara, Senin (25/9).

Ganda putri itu sangat tidak sabar untuk bertanding, walaupun dengan waktu latihan yang singkat tapi mereka sangat menantikan ajang multicabang Asian Games 2022 tersebut.

“Jaga kondisi, jaga pikiran setiap pertandingannya. Excited mau main di sana tapi tetap harus dikontrol” kata Fadia.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Rionny Mainaky pastikan para atlet sudah dalam kondisi baik untuk bertanding.

“Kondisi anak-anak fit dan sehat. Sejak pulang dari Hong Kong dengan hasil yang cukup baik saya harap menjadikan motivasi untuk juga berhasil di Asian Games nanti,” jelasnya.

Pertandingan olahraga cabang bulu tangkis akan berlangsung pada 28 September – 1 Oktober 2023 untuk nomor regu dan 2-7 Oktober 2023 untuk nomor perorangan. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, China.

Artikel Terkait

PON XXI Kembali Bermasalah, Kini Kaca Venue Basket Pecah

FT News - Rentetan permasalahan sudah terjadi sepanjang penyelenggaraan Pekan...

Kena Tinju IShowSpeed, Seorang Fans Lionel Messi Ini Berubah Pikiran

FT News - Saat ini, seorang Youtuber IShowSpeed sedang mengunjungi...

Mengenal Lebih Jauh Olahraga Padel

FT News - Olahraga Padel memang masih asing di...