Lanjutkan Prokasih 2023, TNI AL Kerahkan 13.500 Personel

Forumterkininews.id, Bandung – Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) mengerahkan sekitar 13.500 personel. Hal ini dilakukan untuk membersihkan sungai melalui Program Kali Bersih (Prokasih) 2023 secara serentak di Indonesia.

“Untuk itu, kita harus mencegah hal itu terjadi,” kata Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Muhammad Ali kepada pewarta di Jakarta Utara, diberitakan Antara, Selasa (5/9).

Ali mengatakan jika laut tercemar, bukan hanya merusak lingkungan serta mengancam flora dan fauna. Melainkan juga berpotensi mengganggu radar dan transportasi laut yang berkaitan dengan pertahanan.

Menurutnya, beberapa satuan TNI AL di wilayah juga sudah membersihkan sungai sejak beberapa hari sebelumnya. Guna menjangkau area-area sampah yang sulit dibersihkan.

Dalam kegiatan Prokasih di hilir Kali Cilincing, tepatnya di kawasan Jalan Cakung Drainase. Sejumlah siswa SMA, mahasiswa, petugas pemadam kebakaran, dan unsur lainnya pun turut dilibatkan untuk membersihkan sungai.

Pembersihan itu dilakukan dengan cara mengambil sampah-sampah yang mengambang di Kali Cilincing menggunakan saringan. Baik dari pinggir sungai maupun menggunakan perahu bermotor.

Adapun kegiatan Prokasih itu, kata Ali, digelar dalam rangka menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 TNI AL pada 10 September 2023.

Namun, menurutnya program membersihkan sungai itu juga kemungkinan akan terus berlanjut bukan hanya terkait HUT TNI AL. Melainkan juga pada hari-hari besar TNI AL lainnya.

“Melalui program kali bersih ini, mari kita berkomitmen menjadi agen perubahan,” kata dia.

Dalam kesempatan yang sama, Asisten Deputi Pengelolaan Sampah dan Limbah pada Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Rofi Alhanif mengatakan setiap tahunnya ada sekitar 398 ribu ton sampah yang mengalir ke laut melalui sungai.

Selain membersihkan sungai, menurutnya pencegahan pembuangan sampah ke sungai juga perlu dilakukan karena membersihkan sampah di sungai dan di laut lebih sulit dibandingkan membersihkan sampah di daratan.

BACA JUGA:   Wamen ATR: Program JKN Berjalan dengan Sistem Gotong Royong

“Kita jangan hanya kerja di hilir, kita tidak bisa terus membersihkan. Tapi kita juga harus memberhentikan juga dari sumbernya,” kata Rofi.

Artikel Terkait