Mobile Ad
Aniaya Pelaku Narkoba hingga Tewas, 7 Personel Polda Metro jadi Tersangka

Sabtu, 29 Jul 2023

Forumterkininews.id, Jakarta - Polisi menetapkan tujuh anggota Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menjadi tersangka usai melakukan penganiayaan hingga tewas terhadap pelaku narkoba berinisial DK (38).

Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan bahwa tujuh orang yang ditetapkan sebagai tersangka berinisial AB, AJ, RP, FE, JA, EP, YP.

“Masih ada satu orang anggota yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) berinisial S,” kata Hengki, dalam keterangannya, pada Jumat (28/7) malam.

Lebih lanjut Hengki tidak menjelaskan secara detail terkait penganiayaan yang dilakukan anggota tersebut terhadap pelaku narkoba hingga tewas.

“Adanya tindakan dari unit yang melaksanakan penyelidikan terkait dengan jaringan narkoba kemudian melakukan kekerasan eksesif sehingga mengakibatkan seseorang meninggal dunia,” ujar Hengki.

Sementara itu Hengki menuturkan bahwa terhadap tersangka telah dilakukan pemeriksaan dan penahanan.

“Saat ini sedang kita periksa (tersangka) secara intensif dan sudau ditahan,” ucap Hengki.

Akibat perbuatannya tersebut para tersangka dikenakan pasal 355 KUHP tentang penganiayaan berat berencaan, pasal 170 subsider pasal 351 ayat 3 tentang penganiayaan yang mengakibatkan seseorang meninggal dunia.
Dalam hal yang sama, Kuasa Hukum korban DK (38), Ramzy Brata Sungkar, mengatakan bahwa pihaknya mengetahui usai adanya laporan tipe A atau laporan yang dibuat sendiri oleh internal polisi sehingga memunculkan kejanggalan.

”Dengan adanya laporan tipe A yang itu internal sendiri, kami bukan belum melakukan, tapi memang masih dalam keadaan bela sungkawa,” kata Ramzy.

Kemudian Ramzy tidak menjelaskan secara detail terkait kronologi penganiayaan yang dilakukan terhadap kliennya.

Namun ia memastikan setelah mendapatkan laporan tersebut, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya.

”Hanya ada kejanggalan, kecurigaan kematiannya seperti apa. Istrinya bilang ‘suami saya ditangkap tapi kok mati’. Kita telusuri saya langsung koordinasi ke Polda,” ungkap Ramzy.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement