Mobile Ad
ART Ferdy Sambo Sebut Brigadir J Selalu Dampingi Putri Candrawathi Saat Kegiatan

Kamis, 29 Des 2022

Forumterkininews.id, Jakarta - Asisten Rumah Tangga (ART) Ferdy Sambo, Rojiah mengungkapkan jika Brigadir J adalah ajudan yang selalu mendampingi Putri Candrawathi saat ada kegiatan.

Hal ini diungkapkan jaksa penuntut umum (JPU) saat membacakan berita acara pemeriksaan (BAP) saksi Rojiah yang tidak dapat hadir dalam sidang Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (29/12).

Awalnya Jaksa menjelaskan bahwa Rojiah bekerja untuk mengurus anak-anak dari Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sejak Januari 2020.

"Saksi bekerja sebagai ART di rumah pribadi Bapak Ferdy Sambo yang berada di jalan Saguling 3 no 19, Pancoran, Jakarta Selatan. Tugas dan tanggungjawab saksi lebih fokus mengurus dan menjaga anak-anak Ibu Putri Candrawathi yang bernama Arka (1.5)," kata Jaksa.

Lebih lanjut jaksa mengungkapkan berdasarkan BAP tersebut saksi mengenal Brigadir J sejak Januari 2020.

"Saksi menjelaskan kenal dengan Brigadir J sejak bekerja sekitar bulan januari 2020 di rumah pribadi bapak Sambo. Karena saat saksi masuk kerja, Brigadir J sudah lebih dulu kerja di rumah Saguling," ucap Jaksa.

Kemudian saksi menyebut Brigadir J sering terlihat membantu Putri Candrawathi karena merupakan ajudannya.

"Yang biasanya menyiapkan atau melayani kebutuhan dari Ibu Putri Candrawathi biasanya menyiapkan sendiri, namun suka dibantu oleh almarhum Nofriansyah Yosua Hutabarat karena diangkat sebagai ajudan Bu Putri. Sedangkan keperluan Pak Ferdy Sambo biasanya disiapkan oleh saudara Daden," lanjut Jaksa.

Selain itu Brigadir J juga disebut selalu mendampingi Putri Candrawathi setiap ada kegiatan pribadi maupun Bhayangkari.

"Saksi tidak mengetahui tugas dan tanggung jawab sehari-hari almarhum. Namun apabila ibu PC ada kegiatan Bhayangkari atau pribadi selalu didampingi oleh almarhum Nofriansyah yosua hutabarat," kata Jaksa.

"Yang saksi ketahui bahwa setiap bu Putri pergi selalu diantar dan dikawal almarhum Brigadir J. Saksi tidak pernah ikut mendampingi karena yang biasa diajak adalah Susi," ujar Jaksa.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement