Mobile Ad
Dalami Dugaan Pelecehan Seksual, Polisi Cek TKP Body Checking Finalis Miss Universe

Kamis, 10 Agt 2023

Forumterkininews.id, Jakarta - Polisi masih terus mendalami kasus pelaporan dugaan pelecehan seksual yang dialami Finalis Miss Universe Indonesia saat melakukan body checking jelang Grand Final di salah satu Hotel yang terletak di wilayah Jakarta.

Plh Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Yuliansyah mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan cek tempat kejadian perkara (TKP) yang menjadi lokasi body checking.

“Hanya pengecekan awal saja tadi biar penyidik ada gambaran. (Lokasi) Di TKP kejadian salah satu hotel di Jakarta Pusat,” kata Yuliansyah, saat diminta keterangan, pada Kamis (10/8).

Lebih lanjut Yuliansyah mengatakan bahwa lokasi tersebut berada di Ballroom hotel tepatnya dipojok dan tertutup tirai.

“Yaa seperti ballroom pada umumnya aja. Lokasi body checking ada dipojokan dan ditutup seperti tirai portable gitu,” ucap Yuliansyah.

Sementara itu ia belum dapat menjelaskan secara detail terkait hasil olah TKP tersebut. Pasalnya saat ini pihaknya masih terus mendalami kasus dugaan pelecehan seksual ini.

“Selanjutnya kita akan lakukan pendalaman lagi,” ujar Yuliansyah.

Sebelumnya diberitakan, Kuasa Hukum Finalis Miss Universe Indonesia, Melissa Anggraini menyebut bahwa kliennya difoto tanpa busana menggunakan ponsel pihak penyelenggara. Saat dilakukan proses body checking dua hari jelang Grand Final.

Hal ini dinyatakan dirinya usai dilakukan pemeriksaan sebagai pelapor di Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Ditreskrimum Polda Metro, pada Rabu (9/8).

Awalnya Mellisa mengungkapkan bahwa korban diambil gambarnya ketika sedang tak berbusana. Bahkan kliennya tidak diperbolehkan untuk menggunakan penutup payudara.

“Kan ada yang cuma pake underware dibawah gitu bahkan untuk sekedar pake nipple pad (penutup puting payudara) aja gaboleh. Apa sih sebenernya motif nya gitu,” kata Melissa.

Lebih lanjut Melissa menyatakan bahwa kliennya juga dilakukan pengambilan gambar menggunakan ponsel pihak penyelenggara bukan melalui fotografer.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement