Mobile Ad
Hari ini, 13 Saksi Sidang Lanjutan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Dihadirkan

Selasa, 08 Nov 2022

Forumterkininews.id, Jakarta - Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) kembali menggelar sidang pemeriksaan saksi terhadap dua terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi terkait pembunuhan berencana Brigadir J, pada Selasa (8/11).

Pejabat Humas PN Jakarta Selatan Djuyamto sebanyak 13 saksi dihadirkan dalam sidang.

"Sidang pemeriksaan saksi, tapi nanti kepastian yang hadir belum tahu berapa" ucap Djuyamto, saat diminta keterangan, Selasa (6/11).

Sementara itu ia mengatakan saksi yang dihadirkan hari ini diantaranya asisten rumah tangga (ART) Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi serta kakak kandung dari Ferdy Sambo, yaitu Leonardo Sambo.

Saksi yang akan dimintai keterangan terbagi menjadi beberapa kelompok. Untuk kelompok ART ada lima orang. Kelimanya yakni Susi, Sartini, Rojiah, Abdul Somad dan Daryanto alias Kodir. Sementara untuk kelompok keamanan dan ajudan ada empat. Damanius Laba Kobam alias Damson selaku keamanan rumah Ferdy Sambo bersama Alfonsius Dua Lurang.

Kemudian untuk ajudan ada Adzan Romer dan Deden Miftahul Haq. Empat orang lainnya yakni Marjuki selaku keamanan komplek Polri Duren Tiga. Prayogi Iktara Wikaton selaku sopir, kemudian ada Farhan Sabilah anggota Polri dan terakhir ada Leonardo Sambo yang merupakan kakak dari terdakwa Ferdy Sambo.


Agenda Sidang

Untuk diketahui, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) merilis jadwal sidang terdakwa Ferdy Sambo dan kawan-kawan (Dkk) dalam perkara pembunuhan berencana serta menghalangi penyidikan (obstruction of justice) kematian Brigadir J untuk pekan keempat.

Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Djuyamto menyebutkan, Senin (7/11) sidang untuk terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E. Kemudian Ricky Rizal Wibowo dan Kuat Ma’ruf.

“Agenda ketiganya sama-sama pemeriksaan saksi,” kata Djuyamto saat dikonfirmasi di Jakarta, Minggu (6/11).

Pada sidang pekan keempat, Richard menghadapi keterangan saksi dari pihak ART Ferdy Sambo, hingga ajudan serta beberapa orang anggota Polri.

Sedangkan, Ricky dan Kuat menghadapi keterangan saksi dari orang tua serta kerabat dan penasihat hukum Brigadir J.

Kemudian pada Selasa (8/11) sidang untuk terdakwa Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi, dengan agenda masih pemeriksaan saksi. Sama seperti Ricky dan Kuat, pasangan suami istri itu menghadapi keterangan saksi dari keluarga Brigadir J.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement