Lifestyle

Malam Tahun Baru di Sarinah, Konser Tring! Festiloka Kumpulkan Donasi Rp3 Miliar

01 Januari 2026 | 09:20 WIB
Malam Tahun Baru di Sarinah, Konser Tring! Festiloka Kumpulkan Donasi Rp3 Miliar
Keramaian konser Tring! Festiloka di Sarinah saat pergantian tahun. [FTNews/Selvianus Kopong Basar]

Konser Tring! Festiloka Panggung Nusantara 2026 sukses digelar di Anjungan Sarinah, Jakarta Pusat, pada malam pergantian Tahun Baru 2026.

rb-1

Sejumlah penyanyi ternama, salah satunya Tiara Andini, turut menghibur ribuan penonton yang telah memadati kawasan Anjungan Sarinah sejak sore hari. Para pengunjung datang bersama keluarga dan kerabat untuk menyaksikan langsung penampilan penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut.

Tak hanya menghadirkan hiburan musik, konser Tring! Festiloka Panggung Nusantara 2026 juga menggelar doa bersama yang dipimpin oleh enam pemuka agama di Indonesia sebagai simbol kebersamaan dan persatuan.

Baca Juga: Meriah! Panggung Bundaran HI Dihiasi Janur dan Bando Menyala Sambut Tahun Baru

rb-3

Selama rangkaian acara berlangsung, pihak penyelenggara juga membuka donasi melalui QRIS untuk membantu para korban bencana banjir bandang dan longsor di sejumlah wilayah Sumatera.

Sejak dibuka pada sore hari hingga malam pergantian tahun, donasi yang terkumpul mencapai Rp3 miliar. Dana tersebut rencananya akan disalurkan ke tiga provinsi yang hingga kini masih terdampak bencana alam.

Baca Juga: Kado 2026, Harga BBM Non-Subsidi Pertamina dan Swasta Turun Mulai 1 Januari

“Ini adalah hasil donasi berjumlah Rp3 miliar yang akan kita salurkan kepada saudara-saudari kita di Sumatera. Kita harapkan mereka segera pulih dan dapat kembali beraktivitas di tahun 2026,” ujar moderator sebelum menutup rangkaian konser Tring! Festiloka Panggung Nusantara 2026 di Anjungan Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (1/1/2026) dini hari.

Tiara Andini ikut meramaikan konser sekaligus penggalangan dana tersebut. [FTNews/Selvianus Kopong Basar]Tiara Andini ikut meramaikan konser sekaligus penggalangan dana tersebut. [FTNews/Selvianus Kopong Basar]

Konser ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan malam Tahun Baru di DKI Jakarta. Selain Anjungan Sarinah, terdapat tujuh titik perayaan lainnya yang lokasinya saling berdekatan, yakni Bundaran HI, Lapangan Banteng, MH Thamrin, Dukuh Atas BNI 46, Semanggi, kawasan BEI/SCBD, dan FX Sudirman.

Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan jumlah korban meninggal dunia akibat banjir dan longsor di tiga provinsi di Sumatera, yakni Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat mencapai 1.154 jiwa per Rabu (31/12/2025).

Sementara jumlah korban hilang tercatat sebanyak 165 jiwa di ketiga provinsi tersebut.

Sebulan lebih berlalu, korban banjir di 3 provinsi Sumatera masih membutuhkan banyak bantuan.Sebulan lebih berlalu, korban banjir di 3 provinsi Sumatera masih membutuhkan banyak bantuan.

“Total korban jiwa meninggal dunia per hari ini bertambah 13 orang, sehingga menjadi 1.154 jiwa,” ujar Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, dalam konferensi pers melalui kanal YouTube BNPB.

Secara rinci, korban meninggal dunia di Aceh tercatat sebanyak 527 jiwa dengan 31 orang masih hilang. Di Sumatera Utara, sebanyak 365 orang meninggal dunia dan 60 orang masih dinyatakan hilang. Sementara di Sumatera Barat, korban meninggal dunia mencapai 262 jiwa dengan 74 orang masih hilang.

Untuk jumlah pengungsi, BNPB mencatat penurunan sebanyak 17.631 jiwa. Dengan demikian, total warga yang masih mengungsi di ketiga provinsi tersebut kini mencapai 378.164 jiwa.

Tag Tahun Baru Tahun Baru 2026