Putin Ancam Negara Barat untuk Tidak Ikut Campur dalam Invasinya ke Ukraina

Forumterkininews.id, Jakarta – Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan perang terhadap Ukraina dan memberikan peringatan kepada Negara Barat. Hal ini disampaikannya dalam pidatonya di Moskow.

“Kepada siapa pun yang mempertimbangkan untuk ikut campur, jika Anda melakukannya, anda akan menghadapi konsekuensi yang lebih besar daripada yang tidak pernah anda bayangkan,” kata Putin melansir dailymail.com.

Putin mengabaikan permohonan Sekjen Dewan Keamanan PBB yang meminta untuk menghentikan invasi ke Ukraina. Putin mengatakan kepada negara yang mendukung Ukraina untuk meletakkan senjata mereka dan pulang ke negara. Menurut Putin, Rusia tidak bisa diancam terus-menerus oleh Ukraina.

Sementara itu Presiden Amerika Serikat, Joe Biden menanggapi serangan Putin ke Ukraina. Menurutnya Putin telah memilih perang yang direncanakan yang akan menimbulkan korban jiwa dan penderitaan yang sangat besar. Rusia bertanggung jawab atas kematian dan kehancuran yang akan ditimbulkan oleh serangan ini. Amerika Serikat serta Sekutu akan merespons dengan cara yang tegas.

“Dunia akan meminta pertanggungjawaban Rusia,” lanjut pernyataannya.

Besok pagi, presiden berencana untuk bertemu dengan rekan-rekan G7-nya dan akan berbicara dengan rakyat Amerika untuk mengumumkan konsekuensi lebih lanjut yang akan dikenakan Amerika Serikat dan Sekutu pada Rusia atas tindakan agresi terhadap Ukraina dan keamanan global.

Artikel Terkait