Rayakan HUT ke-12, Tian Shi Hua “Come Back Home”

Forumterkininews.id, Jakarta – Rumah ibadah umat Budha dan Lembaga Philanthropist Tian Shi Hua (TSH) baru saja merayakan hari jadinya yang ke-12 tahun pada Sabtu, (8/10).

Bertempat di Club House Apartement Paladian, Jakarta, perayaan anniversary TSH dibuka dengan atraksi lincah kesenian tradisional Tionghoa, Barongsai.

Dua Barongsai berwarna merah dan kuning  meliuk-liuk menari mengikuti bunyi musik seperti saat perayaan Imlek.

Sementara di luar ruangan, berjejer papan bunga ucapan untuk hari jadi ke-12 tahun TSH yang datang dari sejumlah tokoh penting, seperti Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono, Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto, Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen Wisnu Hermawan, Gubernur DKI Anies Baswedan, dan masih banyak lagi dari tokoh masyarakat lainnya.

Pemimpin TSH  Karmalie Abeng atau akrab disapa Suhu Abeng, berharap di hari jadi yang ke -12 ini, TSH bisa lebih bermanfaat bagi banyak orang .

“Seperti yang saya sampaikan, di 12 tahun ini semoga keberadaan TSH bisa bermanfaat untuk banyak orang,” kata Suhu Abeng saat ditemui forumterkininews.id, usai  perayaan Anniversary TSH ke-12 di Jakarta, Sabtu (8/10) malam.

Mengangkat tema “Come Back Home”, perayaan hari jadi TSH tahun ini pun digelar cukup meriah.

Tema itu, kata suhu Abeng, dipilih untuk menandai masa lockdown Covid-19 yang bisa dikatakan telah selesai.

Lantaran sebelum itu, untuk bertemu sesama anggota hanya bisa dilakukan via online.

“Pulang ke rumah, come back home. Artinya, akhirnya kita bisa sama-sama lagi berkumpul usai 3 tahun pandemi,”ujarnya.

Terkait target, Suhu Abeng menyebut tak memiliki target apapun apalagi mengenai penambahan jumlah anggota di anniversary kali ini.

“Semua saya serahkan bagaimana hal baik membawa TSH bertemu dengan orang-orang baik pula,”tandasnya.

BACA JUGA:   Pemain Timnas Indonesia Shayne Pattynama Lamar Sang Kekasih
“Come Back Home” menjadi tema dari perayaan HUT ke-12 TSH yang berlangsung di Club House Apartement Paladian, Jakarta, Sabtu (8/10). (Foto: Sarah Fiba)

Sejarah Tian Shi Hua 

Untuk diketahui, Tian Shi Hua sendiri merupakan sebuah tempat ibadah umat Budha yang juga bergerak dalam Philantropics Social Club yang didirikan pada tahun 2008.

TSH berdiri berdasarkan semangat kebersamaan dalam membangun suatu wadah untuk membantu sesama yang membutuhkan bantuan tidak terbatas pada bantuan berupa meteri maupun Pendidikan spiritual, Kesehatan, advis Fengshui, kebudayaan dan social.

Nama Tian Xi Hua dipilih karena memiliki filosofi yang dianggap mewakili semangat berdirinya TSH.

Tian yang berarti Langit, Xi yang berarti Cap/stempel dan merupakan nama dari salah satu pendiri yakni Lau Xi, dan Hua yang berarti Intisari.

Juga merupakan nama mandarin Suhu Abeng, Hua Beng. Jadi jika diartikan secara lengkap,  Tian Xi Hua berarti Stempel Intisarinya Langit.

Pada awal pendiriannya, fokus kegiatan TSH lebih ke bidang pemberian advis Feng Shui, disamping pemberian bantuan sosial untuk bencana.

Namun dalam perkembangannya atas kebutuhan sebagian besar anggota yang beragama Budha, kegiatannya diperluas pada bidang Pendidikan dan kegiatan keagamaan, khususnya agama Budha, sampai akhirnya didirikan sebuah cetya bernama Thian Xi Hua. 

Artikel Terkait