Sekretaris Pers Amerika Serikat Seorang Lesbian, Pasangannya Wartawan CNN

Forumterkininews.id, Jakarta – Karine Jean Pierre yang merupakan Sekretaris Pers Kepresidenan Amerika Serikat merupakan anggota komunitas Lesbian Gay Bisexual Transgender Queer (LGBTQ).

Pasangan Karine sendiri yakni, Suzanne Malveaux, merupakan seorang jurnalis berita televisi terkenal. Dia telah menjadi anchor program berita internasional CNN Around The World.

Suzanne, 54, juga menjabat sebagai koresponden Gedung Putih saluran tersebut. Dirinya menggantikan Wolf Blitzer di The Situation Room.

Jurnalis pemenang penghargaan tersebut telah meliput segala hal mulai dari berita nasional, internasional, hingga berita budaya. Pada saat penulisan, Suzanne dan Karine, tinggal di Washington DC bersama putri angkat mereka, Soleil.

Karine mengumumkan orientasi seksualnya ke depan publik pada 2021 lalu. Dalam pengakuannya, Karine telah menceritakan orientasi seksualnya kepada sang ibu saat dirinya berumur 16 tahun.

“Saya datang ke ibu saya ketika saya berusia 16 tahun. Ekspresi jijik di wajahnya membuatku berlari.Setelah itu, orientasi seksualitas saya menjadi rahasia. Hal ini terjadi dalam keluarga selama bertahun-tahun,” ujarnya.

Namun, sama seperti masyarakat Amerika yang telah berevolusi dan menerima keberadaan komunitas LGBTQ. Begitu pula dengan keluarganya. “Akhirnya keluarga saya bisa menerima orientasi seksual saya,” ujar Karine.

Karine Jean Pierre ditunjuk langsung oleh presiden AS Joe Biden sebagai Sekretaris Pers Gedung Putih. Pierre menggantikan Jen Psaki yang akan mengakhiri masa tugasnya minggu depan.

Jean Pierre, 44, adalah wanita kulit hitam pertama dalam sejarah AS yang berhasil menduduki posisi sentral itu. Ia sebelumnya menjabat sebagai wakil sekretaris pers utama sejak Biden duduk di kursi presiden AS. Tugas pokonya sebagai sekretaris pers adalah melakukan briefing berita harian dengan wartawan Gedung Putih.

Artikel Terkait