Taliban Larang Perempuan Afghanistan Masuk Taman Hiburan

Forumterkininews.id, Kabul – Kementerian moral Taliban mengatakan akan kembali memberlakukan pembatasan bagi para perempuan Afghanistan untuk dapat mengakses taman hiburan umum.

Seorang juru bicara Kementerian Penyebaran Kebajikan dan Pencegahan Kejahatan (MPPVV) mengkonfirmasi bahwa perempuan akan dilarang mengakses taman.

Melansir Reuters, di sebuah taman hiburan di Kabul yang berisi wahana seperti mobil bemper dan bianglala, seorang saksi mata mengamati beberapa perempuan ditolak oleh petugas taman.

Di sekitar area, agen Taliban yang hadir terpantau mengamati situasi.

Masooma, seorang warga Kabul yang meminta agar hanya nama depannya yang dipublikasikan untuk alasan keamanan, telah merencanakan untuk membawa cucunya mengunjungi taman tersebut tetapi ditolak.

Dua operator taman, yang meminta untuk tidak disebutkan namanya, mengatakan bahwa mereka telah diberitahu oleh pejabat Taliban untuk tidak mengizinkan perempuan memasuki taman mereka.

Diketahui, sejak mengambil alih Afghanistan tahun lalu, kelompok Islam Taliban bahkan mengatakan perempuan tidak boleh meninggalkan rumah tanpa kerabat laki-laki dan harus menutupi wajah mereka.

Artikel Terkait