Tertawa Bisa Kurangi Stres Lho!

Forumterkininews.id, Jakarta – Tertawa merupakan sebuah bentuk dari reaksi kebahagiaan seseorang. Setiap orang pastinya pernah mengalami reaksi tertawa.

Reaksi tertawa terjadi karena mendengar, menonton, mengalami, atau merasakan hal-hal yang lucu.

Tertawa merupakan ekspresi emosional nonverbal yang bisa dilakukan oleh seseorang. Reaksi ini bukan reaksi yang dilakukan sengaja. Sering kali terjadi sensasi lucu menggelitik yang akan hilang jika tertawa.

Tertawa dapat melepaskan endorfin yang dapat membuat tubuh rileks. Saat tertawa, mulut akan bergerak, otot wajah dan sistem pernapasan juga ikut terlibat.

Mengutip laman yamke.kemkes.go.id, terdapat beberapa manfaat dari tertawa :

1. Mengaktifkan dan melegakan respons terhadap stres

Tertawa lepas dapat meningkatkan respons stres dan kemudian menurunkannya. Saat seseorang tertawa, detak jantung akan meningkat dan akan langsung menurun seketika. Sehingga perasaan yang tercipta akan lega dan memberikan sensasi relaksasi.

2. Mengurangi ketegangan pada tubuh

Kemudian, tertawa dapat menstimulasi sirkulasi darah dan membantu relaksasi otot. Sehingga dapat mengurangi gejala fisik yang timbul karena stres.

3. Sarana olahraga

Selain itu, tertawa akan membuat kita lebih awet muda karena tertawa meningkatkan hormon endorfin dan mengurangi stres sehingga mengurangi ketegangan otot di wajah.

4. Olahraga yang tidak disadari

Terdapat sebuah studi di tahun 2009, menemukan manfaat tertawa untuk kesehatan jantung dan sistem kardiovaskular. Tetawa dapat membantu aliran darah seseorang menjadi lebih baik.

Di sisi lain, tertawa juga membantu kontraksi otot perut dan bahu. Sehingga dapat memicu sensasi relaks setelahnya.

Nah, itulah manfaat dari tertawa. Tertawa dapat meningkatkan suasana hati dan efek positif pada orang dewasa. Meski begitu, tetap untuk tidak melakukannya secara berlebihan ya!

Artikel Terkait

Sah! Gamers Cantik Listy Chan Mualaf

Nama Listy Chan, gamers cantik yang sempat populer di...

Duo Anggrek Comeback Lewat Mekar: Lebih Fresh

Penghujung tahun 2024, Duo Anggrek yang diawaki Devay dan...

Salim Nauderer Ngaku Selingkuh, Rachel Vennya Diteror Ayah Azizah Salsha?

Ahmad Ramzy, mantan kuasa hukum Salim Nauderer memastikan kalau...