Truk Kargo Pembawa Imigran Gelap Terguling, 49 Penumpang Tewas

Forumterkininews.id, Mexico City – Sebuah truk kargo yang membawa ratusan migran terguling dan menabrak jembatan penyeberangan di negara bagian Chiapas, Meksiko selatan, Kamis (9/12). Akibat kejadian ini sedikitnya 49 orang tewas di lokasi.

Kepala kantor pertahanan sipil negara bagian Chiapas, Luis Manuel Moreno mengatakan, selain 49 jiwa tewas, 40 orang lainnya  mengalami luka serius dan dibawa ke rumah sakit setempat.

Para korban adalah imigran dari Amerika Tengah. Meski hingga kini belum ada kepastian terkait status kewarganegaraan para korban.

Moreno melaporkan, beberapa orang yang selamat mengatakan mereka berasal dari negara tetangga Guatemala.

Lebih lanjut, menurut Moreno kecelakaan tersebut terjadi karena berat muatan manusia di truk itu melebihi kapasitas hingga terbalik. Ketika kendaraan itu terguling, truk itu menabrak dasar jembatan penyeberangan baja.

Itu berarti setidaknya 107 orang berada di dalam kendaraan. Bukan hal aneh truk barang di Meksiko membawa begitu banyak orang dalam upaya penyelundupan migran.

Petugas penyelamat yang pertama tiba di tempat kejadian mengatakan, sebenarnya migran yang berada di truk tersebut lebih dari 107 orang. Pasalnya ada juga yang menumpang di atas truk. Namun ketika truk terguling, para migran ini melarikan diri karena takut ditahan pihak imigrasi. .

Seorang paramedis mengatakan beberapa dari mereka yang melarikan diri dengan kondisi berlumuran darah atau memar. Mereka melarikan diri tertatih-tatih, berusaha menghindari pengejaran petugas.

Truk itu awalnya merupakan modul angkutan tertutup dari jenis yang digunakan untuk mengangkut barang-barang yang mudah rusak. Hingga kini belum jelas apakah pengemudi selamat atau tidak.

Artikel Terkait