Yudo Margono Sampaikan Visi dan Misinya di Fit and Proper test

Forumterkininews.id, Jakarta – KSAL Yudo Margono kembali menekankan soal tagline TNI untuk rakyat. Hal itu diucapkan dalam paparan visi misinya di sesi fit and proper Calon Panglima TNI.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, KSAL Yudo Margono sedang menjalani fit and proper test di DPR, Jumat (2/12).

“Bu ketua dan anggota Komisi I, TNI dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat artinya adalah TNI selalu dan akan terus hadir dalam menjawab setiap kesulitan serta permasalahan yang dihadapi rakyat,”ujar Yudo di hadapan Komisi I DPR, Jumat (2/12).

Yudo mengatakan, saat ini Indonesia masih berjuang menuntaskan pandemi dan permasalahan ekonomi nasional di tengah tekanan dinamika ekonomi global.

Perjuangan tersebut katanya, menuntut peran serta dan partisipasi komponen bangsa untuk bersama menemukan solusi terbaik.

“TNI selalu siap menjalani tigas yang diberikan negara untuk kepentingan rakyat sesuai kewenangan dan kepercayaan yang diberikan,” katanya.

Hal ini telah dilaksanakan dalam bentuk pelaksanaan tugas-tugas sesuai dengan amanat UU TNI, “paparnya.

Di samping itu, Yudo juga mengatakan akan mengerahkan segala daya upaya untuk memberantas oknum-oknum TNI yang bertindak tak terpuji.

“Apabila nantinya, saya mendapat kepercayaan jadi Panglima TNI, maka saya akan kerahkan segala daya upaya untuk menjamin tidak ada lagi oknum TNI yang melakukan hal-hal tak terpuji serta bersikap arogan yg dapat merugikan san menyakiti hati rakyat,”tandas Yudo.

Artikel Terkait