3 Film Romantis Netflix Ini Cocok Untuk Rayakan Hari Valentine dengan Pasangan
Tak harus selalu keluar rumah untuk merayakan Hari Valentine, kamu juga bisa menghabiskan waktu dengan pasangan hanya dengan menonton dari rumah.
Banyak pilihan film di Netflix yang bisa kamu tonton bareng dengan pasangan kamu. Berikut daftarnya.
The Most Beautiful Girl in the World
Baca Juga: Film 'Setetes Embun Cinta' Niyala : Tayang di Netflix Temani Libur Lebaran
Film yang mempertemukan Reza Rahadian dengan Sheila Dara ini merupakan film proyek dari Netflix.
“The Most Beautiful Girl in the World” ini menceritakan tentang Reuben (Reza), seorang playboy dan menjadi pewaris media. Dirinya (Reza) harus mengikuti acara kencan demi mendapatkan warisan.
Sang ayah menginginkan Reuben menemukan “gadis tercantik di dunia” dan menikahinya melalui sebuah acara kencan.
Baca Juga: Abadi Nan Jaya Tayang Berapa di Netflix? Catat Jam Rilisnya
Love Forever
Film bergenre komendi romantis ini menceritakan tentang rencana sepasang kekasih (Hanna dan Samuel) untuk melangsungkan pernikahan.
Mereka berdua menginginkan pernikahan yang sederhana namun intim. Tapi ternyata keinginan mereka berbentrokan dengan tradisi. Hal inilah awal mula bencana tiba.
I am Married … But!
Dalam drama ini Alice Ko dan Jasper Liu dipertemukan sebagai sepasang suami istri. Serial ini mengangkat tentang kehidupan penikahan yang sangat relevan dengan kehidupan sehari-hari.
Berkisah tentang Alice Ko yang tinggal dengan mertuanya selama tiga tahun dan selalu memikirkan tentang perceraian.
Meski selalu memikirkan perceraian, dirinya kerap kali dihadapkan dengan pesona yang dimiliki oleh suaminya.