Bukan Terbakar, Sentra Souvenir Lenggang Jakarta Bikinan Ahok Dibakar Orang

Forumterkininews.id, Jakarta – Polres Metro Jakarta Pusat menggelar pengungkapan kasus kebakaran di sentra Souvenir dan kuliner ‘Lenggang Jakarta’, Kamis Senin (4/4).

Dari pengungkapan kasus ini diketahui, kebakaran yang terjadi beberapa waktu lalu bukan kecelakaan. Namun tindakan seseorang yang merasa sakit hati.

Wakapolres Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Setyo Koes Heriyanto mengatakan, pihaknya telah menetapkan WST yang menjadi pelaku dalam kebakaran yang menghanguskan kios. Kios yang terbakar diantaranya 24 kios kuliner dan 180 souvernir dan satu rumah ibadah.

“Kebakaran itu terjadi dari kios Dasril Lubis yang mengakibatkan api merembet ke kios lainnya,” ucap Setyo.

Penetapan status tersangka terhadap WST merupakan hasil dari pemeriksaan delapan orang saksi. Termasuk diantaranya Pamdal Monas, kemudian koordinator kawasan tersebut.

“Setelah kita menganalisa hasil keterangan para saksi, kemudian melakukan pencocokkan dengan alat bukti baru kita tetapkan tersangka WST,” terangnya.

Selain menetapkan WST sebagai tersangka, petugas juga mengamankan satu korek gas, tas punggung, kaos warna coklat, abu bekas pembakaran gorden, CCTV, handphone. Saat ini motif kabakaran dikarenakan adanya cemburu.

“Sementara ini masih kita dalami bahwa ada keterangan motif ini terjadi karena cemburu,” ucapnya.

Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya WST dikenakan pasal 187 KUHP dengan sengaja menimbulkan kebakaran dengan ancaman hukuman 12 tahun kurungan penjara

Sebelumnya, Ratusan kios pedagang di Lenggang Jakarta ludes terbakar pada Kamis, (31/3). Api melalap kios tersebut sekitar pukul 05.20 WIB.

Artikel Terkait