Hukum

Demo di Patung Kuda, Polisi Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

23 September 2022 | 00:00 WIB
Demo di Patung Kuda, Polisi Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

Forumterkininews.id, Jakarta - Polisi memberlakukan rekayasa lalu lintas (lalin) di sekitar area Istana Negara imbas. Hal ini imbas adanya aksi demonstrasi menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang dilakukan massa Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR), pada Jumat (23/9).

rb-1

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Komarudin mengatakan pemberlakuan rekayasa arus lalu lintas guna mengatasi kepadatan lalu lintas.

"Jalan Merdeka Barat dan Utara akan di alihkan," kata Komarudin, saat diminta keterangan, Jumat (23/9).

Baca Juga: Tidak Bawa Putri Candrawathi Visum jadi Penyesalan Ferdy Sambo

rb-3

Sementara itu saat ini jalan sekitar Istana Negara belum di tutup. Pihaknya masih akan melihat perkembangan situasi disekitar.

Komarudin mengimbau para peserta aksi unjuk rasa agar menyampaikan aspirasi dengan tertib dan patuhi aturan UU yang berlaku.

Dari unggahan media sosial TMC Porlda Metro Jaya, beberapa titik yang dialihkan sebagai berikut.

Arus lalu lintas yang berasal dari Bundaran HI dan akan menuju ke Jalan Medan Merdeka Barat, dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan atau Jalan Medan Merdeka Selatan.

Baca Juga: PMI Kota Tangerang Luncurkan Aplikasi di Hari Ulang Tahunnya

Sementara arus lalin dari arah Tugu Tani menuju Jalan Medan Merdeka Utara, dialihkan ke Jalan Perwira (bersifat situasional).

Bagi pengendara yang berasal dari utara menuju ke selatan atau dari arah Jalan Hayam Wuruk menuju Jalan Majapahit atau Jalan Medan Merdeka Utara, dialhkan ke Jalan Ir. H Juanda atau Jalan Suryopranoto.

Kemudian pengendara dari arah Jalan Abdul Muis menuju ke arah Jalan Gajah Mada, dialihkan ke Kalan Tanah Abang Satu.

Tag Daerah Hukum Demo Polres Metro Jakarta Pusat Jakarta Pusat BBM Istana Negara GNPR Rekayasa Arus Lalu Lintas