Eksklusif! Pasha Chrisye Rilis Singel Terbaru di Agustus 2024, Ini Bocorannya

FT News – Putra musisi legendaris Chrisye, Pasha Chrisye membocorkan bahwa dalam waktu dekat, ia akan segera mengeluarkan single terbaru miliknya.

Hal itu disampaikan Pasha di sela-sela konfrensi pers Konser Life Time Tribute to Chrisye pada Rabu (31/7/2024) di Tanah Abang, Jakarta Pusat.

“Bocorin dikit, aku akan nyanyiin lagu orang lain untuk pertama kali. Ini pertama kali aku nyanyiin lagu orang,” kata Pasha kepada FT News.

Pasha mengaku bahwa single itu akan dirilis pada 15 Agustus 2024. Menurut Pasha, single itu merupakan ciptaan dari Adrian Martadinata.

Single terbaru itu berjudul ‘Ku Ingin Kamu’ dan akan rilis pada 15 Agustus 2024.

“Ini bener-bener lagu baru. Biasanya aku nyanyikan lagu papah atau lagu aku. Ini bener-bener lagu orang lain,” ucapnya.

“Tapi aku puas dengan hasilnya, mas Adrian juga puas banget. Nanti lihat aja deh, dengar aja nanti,” sambung Pasha.

Sebelumnya Pasha Chrisye sudah berkolaborasi dengan Kevin Aprillio dalam single “Hanya Kau yang Ku Mau”.

Konser Life Time Tribute To Chrisye

Dalam mengenang 17 tahun kepergian Chrisye, We Offer Wonders (WOW) Indonesia akan menggelar acara “Life Time Tribute To Chrisye Concert”.

Konser ini akan berlangsung 16 September 2024 di Istora Senayan, Jakarta.

Konser ini ingin memperkenalkan sosok legenda musik Indonesia yang lahir pada tanggal 16 September 1949, dalam mencari dan membangun karir, kehidupan, cinta, dan perjalanan kerjanya di atas panggung, melalui sentuhan musik dan narasi.

Meski telah meninggalkan dunia ini pada 2007, lagu Chrisye telah banyak dicover dan dinyanyikan kembali.

Misalnya ‘Cintaku’, ‘Andai Aku Bisa’, ‘Seperti Yang Kau Minta, ‘Pergilah Kasih.

BACA JUGA:   Besok, MK Bacakan Putusan Sengketa Hasil Pilpres 2024

Promotor WE OFFER WONDERS (WOW) INDONESIA tertarik mengangkat kenangan 17 tahun Chrisye bermusik.

Konser ‘Lifetime Tribute To Chrisye Concert’ akan digelar pada 16 September 2024 di Istora Senayan, Jakarta.

Arief Darussalam selaku CEO WOW Indonesia memberikan statement terkait konser Chrisye ini.

“Karya-karya Chrisye tidak lekang oleh waktu, lagu-lagunya hingga kini masih dinikmati banyak orang,” kata Arief.

“Tujuan kami tentunya ingin mengingatkan kembali bahwa Indonesia punya sosok legendaris sehebat Chrisye, yang mungkin anak muda sekarang hanya mengenal dari lagu-lagunya saja,” lanjutnya.

Arief menambahkan detail bahwa konser ini akan menampilkan dalam 3 chapter.

Setiap chapter akan menceritakan kisah awal perjalanan, pencapaian, perjuangan, serta apa saja yang ditinggalkan legenda musik Indonesia itu.

Dibangun dengan konsep visual, wardrobe, ambience dan narasi yang disampaikan pada setiap pergantian chapter-nya.

Artikel Terkait

Jimi Hendrix Gitaris Paling Ikonik Sepanjang Masa Versi Billboard

FT News - Jimi Hendrix dinobatkan sebagai gitaris paling...

Pandji Lelang Trading Card Almarhum Babe Cabita Untuk Anak Pasien Kanker

FT News - Komika Pandji Pragiwaksono melalang trading card...

Hasil Survei: Khofifah-Emil Unggul di Pilkada Jatim

FT News – Lembaga Survei Poltracking Indonesia merilis survei...

NPWP Bocor, Jokowi: Terjadi Juga di Negara Lain

FT News – Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons dugaan...

Balas Istana, PDIP: Jet Pribadi, Itu Perjalanan Kebangsaan

FT News – Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah...