Kerugian dari Kebakaran 40 Rumah di Cakung Mencapai Ratusan Juta

Forumterkininews.id, Jakarta – Terjadi kebakaran yang melanda 40 rumah di pemukiman padat penduduk tepatnya di Jalan Swadaya RT 13 RW2, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, pada Senin (29/8) sekitar pukul 03.24 WIB. Terkait kebakaran ini tidak terdapat korban jiwa, namun warga mengalami kerugian materi yang ditaksir mencapai Rp600 juta.

Kasi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman, dilansir dari Antara, Senin (29/8) mengatakan kebakaran terjadi saat salah satu warga di Jalan Swadaya, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur sedang tidur, kemudian melihat api di bagian tengah dan sudah membesar.

Sementara itu pihak pemadam yang mendapatkan laporan adanya kebakaran di lokasi langsung mengerahkan sebanyak 80 personel dengan 16 unit mobil pemadam untuk memadamkan api tersebut.

“Kami agak kesulitan menjangkau lokasi karena banyak mobil parkir di jalan, kemudian sumber air juga jauh,” kata Gatot.

Kemudian untuk memudahkan pemadaman api, pihaknya berkoordinasi dengan pabrik-pabrik yang berada di sekitar permukiman untuk mendapatkan akses air.

Api dapat dilokalisir oleh personel Sudin Gulkarmat Jakarta Timur setelah setelah satu jam memadamkan si jago merah tersebut. Kemudian pihaknya melakukan pendinginan di lokasi kebakaran dan proses pemadaman api dinyatakan selesai pada pukul 07.15 WIB.

Sementara itu penyebab musibah kebakaran yang melanda 40 rumah pemukiman warga diduga akibat korsleting listrik dari salah satu rumah warga.

Dari peristiwa kebakaran ini dipastikan tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka dalam musibah kebakaran tersebut. Namun sebanyak 35 kepala keluarga atau sekitar 105 jiwa kehilangan tempat tinggal. Selain itu warga juga mengalami kerugian mencapai Rp600 juta.

Artikel Terkait