Mobile Ad
Buntut Tahanan Kabur, Kapolsek-Wakapolsek Tanah Abang Terancam Sanksi Disiplin

Kamis, 22 Feb 2024

FTNews - Sejumlah anggota Polsek Tanah Abang diperiksa buntut belasan tahanan melarikan diri dari sel tahanan Polsek Tanah Abang, pada Senin (19/2) pagi.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebutkan ada 10 anggota yang diperiksa.

“Hingga saat ini telah dilakukan pemeriksaan terhadap 10 personel Polsek Tanah Abang dilakukan pemeriksaan,” kata Susatyo, kepada wartawan, Kamis (22/2).

Lebih lanjut Susatyo menuturkan dari 10 anggota ini termasuk di antaranya adalah Kapolsek Tanah Abang, AKP Darmawansyah.

“Iya jadi 10 anggota tersebut termasuk para petugas jaga kemudian berjenjang baik itu Kapolsek ataupun Wakapolsek itu semua dilakukan pemeriksaan secara intensif,” jelas Susatyo.

Sementara itu ia mengungkapkan pemeriksaan ini dilakukan untuk mendalami adanya unsur kesalahan dan kelalaian petugas.

Kemudian Susatyo mengatakan setelah pemeriksaan tersebut, terhadap para anggota akan dikenakan sanksi disiplin jika terbukti bersalah.

“Akan dilakukan tindakan disiplin. Saat ini pemeriksaan masih berlangsung masih mengkaji berbagai unsur kesalahan atau kelalaian sehingga tentunya dalam waktu dekat akan ada sidang disiplin terkait dengan petugas atau personel Polsek Tanah Abang yang diduga lalai,” papar Susatyo.

Belasan Tahanan Kabur

Sebelumnya, polisi masih menyelidiki insiden belasan tahanan Polsek Tanah Abang yang melarikan diri dari ruang sel tahanan, Senin (19/2) pagi.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan terdapat sejumlah anggota yang diperiksa buntut tahanan kabur tersebut.

“Anggota kepolisian yang diperiksa ada 10,” kata Susatyo, kepada wartawan, pada Senin (19/2).

Lebih lanjut para anggota tersebut dilakukan pemeriksaan Propam Polres Metro Jakarta Pusat.

Sementara itu Susatyo menyebutkan, pemeriksaan kepada anggota dilakukan akibat diduga adanya kelalaian.

“Ya (ada indikasi kelalaian anggota),” ujar Susatyo.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement