Mobile Ad
Viral Sandra Dewi Jadi Tersangka, Ini Faktanya

Kamis, 06 Jun 2024

FTNews - Artis Sandra Dewi atau istri Harvey Moeis viral di media sosial ditetapkan sebagai tersangka. Hal ini dinarasikan menyusul suaminya yang terjerat kasus korupsi tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Petambangan (IUP) PT Timah Tbk pada 2015-2022.

Video tersebut terlihat dalam akun media sosial X, @opposite6892 yang diunggah pada Selasa, 4 Juni 2024. “Sandra Dewi resmi tersangka menyusul suaminya,” tulis keterangan dalam akun.

Tampak Sandra Dewi mengenakan kemeja berwarna hitam keluar dari ruang pemeriksaan Kejagung RI. Diketahui yang bersangkutan saat itu diperiksa sebagai saksi dalam kasus yang menjerat suaminya.

Menanggapi hal ini, Kuasa Hukum Sandra Dewi, Harris Arthur Hedar membantah kliennya ditetapkan sebagai tersangka. Informasi yang beredar adalah hoaks atau   berita bohong.

“Tidak ada itu (tersangka). Kan sudah dipertegas pak Kapuspenkum Kejaksaan Agung, Ketut Sumedana tidak ada itu. Itu berita hoaks fitnah yang dibuat oleh orang tidak bertanggung jawab,” kata Harris, kepada wartawan, pada Kamis (6/6).

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa pihaknya tidak ambil pusing soal beredar kabar kliennya sebagai tersangka. Pasalnya hingga saat ini status kliennya masih sebagai saksi dalam kasus suaminya, Harvey Moeis.

“Kita harus bisa membedakan posisi dia sebagai sandra dewi dan posisi sebagai istri daripada HM. Jadi tidak ada perlu mengambil langkah hukum, ini kan statusnya saksi. Itu biasa dibuat oleh orang-orang tidak bertanggung jawab,” ungkap Haris.

Topik Terkait:

Advertisement

Advertisement