Masih Diguyur Hujan Hingga Beberapa Hari ke Depan, BMKG Imbau Warga Bandung Waspada Bencana

FTNews - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandung meminta warga Kota Kembang waspada seiring meningkatnya cuaca ekstrim dengan intensitas tinggi.

“Untuk saat ini di wilayah Bandung Raya, khususnya Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Kota Cimahi masih dalam periode musim penghujan di Maret ini.”

“Bahkan secara klimatologinya, Kota Bandung masih dalam periode puncak musim hujan,” kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandung, Teguh Rahayu.

Menurutnya, dalam beberapa hari terakhir terasa angin kencang ditambah hujan yang sering terjadi mulai pagi.

“Beberapa hari ini, angin terasa kencang juga hujan lebih sering terjadi mulai pagi hari. Apakah ini penyebabnya? Terpatau saat ini pusat tekanan rendah di Samudera Hindia Selatan Jawa. Kemudian juga ada sirkulasi siklonik di utara Australia dan konfergensi memanjang melewati Jawa Barat,” bebernya.

“Sebetulnya hal ini sebabnya peningkatan awan hujan lebih intens di wilayah Jawa Barat termasuk Bandung Raya,” tambahanya.

Rahayu menjelaskan bahwa saat ini kecepatan angin masih berembus kencang.

Untuk wilayah Jawa Barat, kecepatan angin mulai dari 5 kilometer hingga 20 kilometer per jam. Bahkan kecepatan angin di pesisir pantai selatan lebih kencang angin dari itu.

Sementara di Kota Bandung, pada 12 Maret lalu kecepatan angin mencapai titik maksimal 25 kilometer per jam.

“Cukup kencang, jika banding rata-rata biasanya antara 5-20 km perjam,” katanya.

Namun, Rahayu memprediksi, hujan masih akan terjadi di kawasan Kota Bandung dalam waktu beberapa hari ke depan.

Lantaran itu, ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada saat beraktivitas di luar rumah.

“Bulan Maret ini periode puncak musim penghujan, intensitas ringan hingga lebat itu berpotensi terjadi. Waspada bencana hidrometeorologi yaitu bencana faktor utamanya dari curah hujan, banjir, pergerakan tanah ,longsor, pohon tumbang dan jalan licin,” katanya.

Artikel Terkait

Atasi Kemacetan di Puncak, Bogor, Ganjil Genap dan One Way Diterapkan

FTNews --- Puncak Bogor masih alami kemacetan panjang hingga...

Breaking News! Gempa 5,3 M Guncang Sukabumi Minggu Sore

FT News - Gempa bumi mengguncang Sukabumi, Jawa Barat...

Sudah Enam Kali Produksi, Rumah Pembuatan Uang Palsu Digrebek Polisi

FTNews, Bekasi--- Bareskrim Polri melakukan penggerebekan sebuah rumah produksi...

Tinjau MBG di Sumedang, Setda Jabar: Juga akan Digelar di Sukabumi, Subang, Majelengka

FTNews, Sumedang---  Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman...