Otomotif

Perempuan Wajib Tahu! Ini Tips Aman Beli Mobil Bekas Agar Tak Tertipu Pedagang Nakal

20 September 2025 | 13:47 WIB
Perempuan Wajib Tahu! Ini Tips Aman Beli Mobil Bekas Agar Tak Tertipu Pedagang Nakal
Ilustrasi mobil bekas. [TikTok]

Ilustrasi showroom penjualan mobil bekasIlustrasi showroom penjualan mobil bekasJangan lupa cermati sensor parkir, Blind Spot Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Alert (RCTA) yang seharusnya berbunyi dan menyala ketika ada objek. Indikator yang rusak akan menyala sendiri ketika tidak ada objek.

Perempuan juga kerap membawa anak bepergian menggunakan car seat. Untuk itu, pelanggan harus cek pengait ISOFIX (Eropa/Asia) atau LATCH (Amerika) di kursi belakang.

Jika pengait terlihat bengkok, patah, atau tertutup rapat oleh kain jok menandakan perbaikan jok yang tidak standar. Ini akan menyulitkan atau bahkan membuat pemasangan car seat tidak aman.

Di samping itu, uji semua sabuk pengaman di kursi belakang, tarik kencang, pastikan mekanisme penggulung sabuk berfungsi dan sabuk bisa mengunci dengan baik.

Sabuk pengaman yang macet, tidak bisa ditarik, tidak bisa mengunci, atau sudah usang/rusak sangat berbahaya dan tidak akan bisa menahan car seat atau penumpang dengan aman.

Cermati Kondisi Fisik Mobil Bekas

Ilustrasi mobil bekas.Ilustrasi mobil bekas.Terkait penampilan kendaraan, calon konsumen wanita juga perlu mencermati kondisi fisik kendaraan dengan melihat cat di bawah sinar matahari dan menggunakan magnet untuk mendeteksi bagian yang ditambal dempul.

Selanjutnya yang juga harus diperiksakan adalah jarak tempuh, dan kondisi komponen utama, terutama kesehatan baterai dan sisa garansinya pada mobil listrik.

Jangan lupa cek performa mesin dengan mendengarkan suara, memastikan tidak ada kebocoran, memeriksa selang, oli, dan cairan radiator agar sesuai standar.

Tips terakhir dalam membeli mobil bekas, yakni pastikan dokumen seperti STNK, BPKB, faktur pembelian, serta buku servis lengkap dan sesuai, untuk menjamin riwayat perawatan yang baik.

1 2 Tampilkan Semua
Tag Mobil Bekas Tips Beli Mobil Bekas untuk Perempuan Tips Beli Mobil Bekas