Renovasi Rumah di Kembangan, Satu Pekerja Tewas Tertimpa Tembok Roboh

Forumterkininews.id, Jakarta – Sebuah tembok bangunan roboh menimpa tiga orang pekerja yang tengah merenovasi rumah di Perum Griya Mas 1, Jalan Bambu 1 RT 10/05, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, pada Minggu (26/3).

Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakbar, Syarifudin mengatakan akibat kejadian ini satu pekerja tewas, sementara dua lainnya luka-luka.

“Korban meninggal dunia yakni Hamid (65). Sementara korban Budiyono (50) dan Turyadi (65) mengalami luka-luka. Keduanya dirawat di Rumah Sakit Permata Hijau,” ucap Syarifudin, dalam keterangannya, pada Senin (27/3).

Lebih lanjut ia mengungkapkan kronologi tembok roboh menimpa pekerja ini berawal saat saksi Adi Teguh sedang bekerja memperbaiki rumah bersama korban di Perumahan Griya Mas.

“Kemudian Saksi turun ke bawah untuk mengambil kawat tiba-tiba ada angin kencang dan tembok samping kanan rumah yang di renovasi roboh dan menimpa 3 korban,” kata Syarifudin.

Sementara itu penyebab tembok roboh menewaskan satu pekerja ini diduga akibat adanya angin kencang.

“Di duga korban terjatuh tertimpa runtuhan tembok samping kiri akibat angin besar, tidak ada tanda-tanda kekerasan,” ujar Syarifudin.

Artikel Terkait