Nasional

Siapa Pelaku Peledakan di SMAN 72 Kelapa Gading? Ini Analisa Mengerikan Pakar Terorisme

07 November 2025 | 17:00 WIB
Siapa Pelaku Peledakan di SMAN 72 Kelapa Gading? Ini Analisa Mengerikan Pakar Terorisme
Sumber: X

Sejauh ini jumlah korban akibat ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Jakarta Utara sebanyak 54 orang. Mereka menderita luka-luka- mulai dari ringan, sedang dan serius—setidaknya sebagaimana dikatakan Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi--- dirawat di RS Islam Jakarta dan RS Yarsi. Kedua rumah sakit ini berdekatan di Jl Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

rb-1

Di lokasi, penemuan sementara, ada dua unit senjata, salah satunya mirip AR 15, apakah benar-benar AR 15 atau airsoft gun atau bisa juga rakitan, dan senjata laras pendek, bom Molotov.

Soal siapa pelakunya, masih simpang siur. Ada isu bahwa pelaku adalah siswa SMA tersebut, dia korban bullying dan ingin membalas dendam. Namun isu lain menyatakan pelakunya orang luar SMA, dia diduga teroris. Semua ini masih dalam pendalaman pihak kepolisian.

Baca Juga: Panglima TNI: Madago Raya Ajang Belajar Tangani Aksi Terorisme

rb-3

Pakar Terorisme dan Intelijen Ridlwan Habib, sempat menyebut tentang informasi lelaki yang tergeletak, diduga ditembak di Jalan Ganesha No 8, RT 08 RW 02, lokasi yang tak jauh dari TKP (tempat kejadian perkara) SMAN 72 Kelapa Gading. “Foto-fotonya (lelaki yang diduga ditembak) beredar sekitar pukul 12-13 siang."

Ridlwan Habib, Pakar Terorisme dan Intelijen [Foto: tangkap layar Kompas TV]Ridlwan Habib, Pakar Terorisme dan Intelijen [Foto: tangkap layar Kompas TV]

"Isu yang beredar kemungkinan dia pelakunya. Karena,kebetulan, lokasi laki-laki itu berada di Jalan Ganesha yang tak jauh 200 meter dari SMAN 72, di belakang SMAN 72. Itu masih Analisa awal ya. Hal itu masih harus dikonfirmasi pada kepolisian. ,” ungkap Ridlwan Habib, Koordinator Eksekutif Lembaga Intelijen Indonesia, dalam diskusinya di Kompas TV, Jumat (7/11/2025).

Baca Juga: Wakapolri Paparkan Cara Lindungi Dunia Pendidikan dari Radikalisme

Ledakan Terjadi Di Sma 72 Kelapa Gading Jakarta Utara Jumat 7 November 2025 X 2Ledakan Terjadi Di Sma 72 Kelapa Gading Jakarta Utara Jumat 7 November 2025 X 2Ridlwan Habib lantas mengungkapkan Analisa awal atas kejadian itu. Menurutnya, kalau ini adalah aksi terorisme, kemungkinan, bukan anak-anak sekolah yang menjadi target dari aksi terorisme pelaku. Ada beberapa kemungkinan, bisa jadi pelaku kemungkinan sedang transit di SMAN 72 apakah akan beribadah atau yang lain. Atau dia di sana karena dalam pengejaran Tim Antiteror yang sudah mendeteksi keberadaannya. Ini masih dugaan awal ya.

Barang-barang yang dibawa pelaku, apakah mungkin meledak secara tidak sengaja? Hal ini masih dalam dugaan awal.

“Karena memang dari soal target, terjadinya peledakan di sekolah baru pertama terjadi. Memang ada kelompok-kelompok yang menargetkan masjid, terorisme, tapi biasanya masjid di lingkungan polisi. Seperti kasus di Cirebon beberapa tahun lalu. Jadi targetnya adalah polisi. Namun, jika dilihat lagi, SMAN 72 berada dekat dengan sejumlah objek vital. Seperti Kodamar, Kompleks Angkatan Laut, ada sejumlah gereja juga di sana, dll.

“Sejak 2022, baru kembali terjadi aksi terorisme, istilahnya terror ‘Angsa Hitam’ yang artinya suatu yang tidak terduga. Apakah ini adalah orang-orang (teroris) lama atau orang baru, ini masih harus didalami. Tapi kalau melihat bentuk bomnya, mirip pola lama,” ungkapnya.

Kasus ini harus segera diusut tuntas dan diungkap ke publik. Juga harus dicegah, jangan sampai jadi copycat (ditiru) oleh pihak lain, misalnya lone wolf (bertindak sendiri) atau jaringan-jaringan (teroris) lama, karena dinilai aksi tersebut sukses.

Kejadian bulan November, juga harus jadi perhatian. Karena berdasarkan kejadian sebelum-sebelumnya, waktu-waktu jelang pergantian tahun, aksi terorisme terjadi. Sekarang bulan November, jelang pergantian tahun.

Tag Aksi Terorisme Ledakandi SMAN 72 Kodamar Kelapa Gading