VinFast Rogoh Rp18,8 Triliun untuk Investasi Kendaraan Listrik

Forumterkininews.id, Jakarta – Produsen kendaraan listrik global kian tertarik menanamkan modalnya di Indonesia, Terbaru, VinFast, produsen mobil listrik asal Vietnam bertemu Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko membahas percepatan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai sebagai kendaraan dinas.

Dalam pertemuan itu, Moeldoko menyebut, pemerintah Indonesia terbuka dalam kerja sama pengembangan kendaraan listrik di Indonesia oleh investor asing. Kemudian, ia membahas Peraturan Presiden (Perpres) No 55/2019 tentang Percepatan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai serta Instruksi Presiden (Inpres) No 7/2022 tentang Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai sebagai Kendaraan Dinas Operasional.

Peraturan itu menjadi acuan dalam membangun ekosistem kendaraan listrik dari hulu ke hilir, baik dalam pembuatan baterai hingga produksi kendaraan itu sendiri. 

“Perlu diperhatikan juga bahwa pemerintah Indonesia dalam kebijakannya, memprioritaskan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri). Supaya ke depannya industri-industri mobil listrik yang terbangun di Indonesia bisa berkelanjutan,” jelas Moeldoko di Gedung Bina Graha, Jakarta, Selasa (10/10).

Lebih lanjut, Moeldoko menegaskan peluang percepatan pemenuhan TKDN minimal 40 persen tetap terbuka. Dengan catatan sebelum tahun 2026, produksi baterai mobil listrik harus terlaksana di Indonesia. Ini karena baterai menjadi komponen krusial dalam kendaraan listrik itu sendiri.

Mengenai insentif yang pemerintah berikan, kata Ketua Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia ini, berupa  pajak, penyesuaian TKDN sebesar 40 persen hingga tahun 2026, hingga relaksasi impor kendaraan Completely Built Up (CBU). Namun, hal ini masih dalam peninjauan lebih lanjut.

Hadirnya, investor asing di Indonesia diharapkan bisa meningkatkan sumber daya manusia di dalam negeri.

“Hadirnya pabrik kendaraan listrik ini juga harus ikut mensejahterakan masyarakat, kita harus bisa sama-sama saling belajar. Pasti akan jadi partner yang baik ke depannya,” tutup Moeldoko. 

BACA JUGA:   Ketua Asphija, Kecurangan Holywings Bikin Pengusaha Hiburan Lain Cemburu

VinFast serius investasi di Indonesia

Deputy CEO dari VinFast Global, Bui Kim Thuy menyampaikan keseriusan perusahaannya dalam investasi kendaraan listrik. Ia menyebut pembangunan pabrik VinFast di Indonesia tahun 2026 bisa pihaknya percepat, jika ada dukungan dari Pemerintah Indonesia.

“Kita bisa percepat hingga 2025, tentunya dengan dukungan pemerintah Indonesia terutama kaitannya dengan insentif investasi,” ujar Bui Kim Thuy.

VinFast  merupakan produsen mobil listrik dari Vietnam yang mulai agresif melakukan penetrasi ke sejumlah wilayah termasuk Indonesia. VinFast berencana menginvestasikan sekitar US$1,2 miliar atau sekitar Rp18,8 triliun.

Artikel Terkait

Layanan Khusus Tri Bagi Pecinta E-Sport di PON XXI Aceh-Sumut

FT News - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH),...

Gianyar Bali 2 Kali Diguncang Gempa Pagi Tadi

FT News - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)...

Polda Sumut Sukses Amankan Closing Ceremony PON XXI 2024

FT News - Polda Sumut sukses amankan Closing Ceremony...