Metropolitan

Viral Tumbler Anita, Petugas KAI Beri Himbauan Kocak hingga Bikin Penumpang Senyum

28 November 2025 | 18:48 WIB
Viral Tumbler Anita, Petugas KAI Beri Himbauan Kocak hingga Bikin Penumpang Senyum
Kolase Pengumuman di kereta terkait Tumbler

Kasus hilangnya tumbler milik Anita saat menaiki KRL Commuter Line KAI masih memancing perhatian warganet. Kejadian tersebut bermula ketika Anita mendapati tumblernya raib dan kemudian menyalahkan seorang petugas bernama Argy.

rb-1

Isu semakin memanas setelah muncul kabar bahwa Argy dipecat, namun pihak KAI langsung membantah informasi tersebut dan menegaskan bahwa petugas tersebut tidak diberhentikan.

Petugas KAI Ramaikan Tren dengan Himbauan Tumbler

rb-3

Kolase tumbler KAI Kolase tumbler KAI

Fenomena ini kemudian viral di TikTok dan membuat banyak petugas KAI ikut mengunggah video berisi himbauan khusus bagi penumpang yang membawa tumbler. Salah satunya berasal dari akun TikTok dirandra.nawasen4.

Dalam videonya, ia menyampaikan pengumuman layaknya petugas resmi:

“Selamat siang pelanggan yang kami hormati. Demi keamanan kita bersama, kami menghimbau untuk selalu menjaga barang bawaan Anda selama perjalanan, terutama barang seperti dompet, uang, perhiasan, dan tumbler. Kehilangan maupun kerusakan bukan tanggung jawab perusahaan. Terima kasih.”

Dirandra kemudian menulis di caption bahwa ia hanya mengikuti tren konten yang sedang ramai. “Ikut ah, just for content please, takut dipecat aig,” ujarnya.

Penumpang Tersenyum Saat Petugas Menyebut ‘Tumbler’

Tak berhenti di TikTok, akun Instagram @jabodetabek24info juga mengunggah video dari dalam kereta pada 28 November 2025. Dalam rekaman itu, seorang petugas kereta terdengar memberikan himbauan yang kembali menyinggung soal tumbler.

"Adapun barang berharga lainnya seperti tumbler, dihimbau untuk selalu dijaga agar tidak merasa kehilangan, tertukar, ataupun ditukar. Kehilangan bukan tanggung jawab perusahaan," kata petugas tersebut.

Para penumpang yang mendengarnya terlihat tersenyum, diduga mengetahui bahwa pengumuman tersebut terinspirasi dari kasus Anita yang sebelumnya viral.

Di kolom komentar, banyak warganet yang ikut menanggapi:

  • “@kai121_ sarang aja sih lu jualin aja min tumbler sekalian di dalam kereta. Biar kalau ada yang ilang gak bisa komplen lagi,” tulis akun @alvin_dwifauza98.

  • “Anita, denger noh,” komentar @lusianahanafie.

Tag kasus tumbler hilang di KRL tumbler Anita viral Argy KAI tidak dipecat himbauan tumbler KRL

Terkait