5 Penginapan Unik di Australia, Bisa Jadi Ide Liburan saat Valentine
Keanekaragaman dan keindahan alam Australia sungguh menakjubkan bagi para pelancong. Beragam pemandangan yang bisa dilihat, mulai dari gurun pasir dan formasi bebatuan menakjubkan, hingga hutan hujan dan terumbu karang terbesar di dunia.
Untuk mencoba perjalanan tak terlupakan, cobalah glamping di daerah terpencil Outback, nikmati pengalaman pertanian atau peternakan autentik, atau bermalam di hotel megah dan bersejarah di Melbourne.
Nah, berikut ini 5 penginapan unik di Australia seperti dikutip Booking.com, yang bisa jadi ide liburan kamu saat Hari Valentine nanti:
Baca Juga: Akun Timnas Australia Pamer Kemenangan di Sydney Football Stadium Jelang Laga Lawan Indonesia
1. Tempat glamping di Outback, Taman Nasional Karijini
Terletak jauh di dalam Taman Nasional Karijini, ada Karijini Eco Retreat yang memberikan pengalaman mewah sambil menyelami keindahan alam Outback.
Hanya dengan berjalan kaki singkat dari tenda glamping, kamu akan menemukan batu merah Joffre Gorge, sebuah amfiteater alami dengan genangan air dan pulau batu berkerikil di tengahnya. Suguhan lainnya adalah Air Terjun Fortescue dan Gunung Bruce yang menakjubkan.
Baca Juga: Potret Cantik Indah Permatasari Tampil Berhijab saat Liburan ke Australia
2. Vila tepi pantai, Teluk Byron
Untuk kehidupan pantai Australia yang santai dengan sentuhan kemewahan, jaminan privasi, dan kolam renang pribadi, ada Fat Frog Beach Houses. Vila ini terletak hanya dalam jarak berjalan kaki singkat dari pantai menawan di Teluk Byron, kota yang terkenal dengan komunitas peselancarnya.
Selain menikmati ombakdan berjemur, kamu bisa jalan-jalan ke Mercusuar Cape Byron untuk melihat pemandangan paling timur Australia.
3. Apartemen tepi pelabuhan, Sydney
Bagi mereka yang ingin merasakan kehidupan kota di Down Under, menginap di dekat pelabuhan Sydney adalah pilihan tepat.
Di Milson Serviced Apartments, beberapa unitnya menyuguhkan pemandangan Harbour Bridge, Teluk Lavender, dan cakrawala kota yang menakjubkan. Kamu bisa juga menjangkau banyak tempat wisata utama, termasuk Opera House dan Royal Botanic Garden.
4. Hotel bersejarah di Melbourne
Australia memiliki banyak hotel bersejarah yang menarik – mulai dari bangunan bergaya Frank Lloyd Wright di Canberra, yang menjadi lokasi banyak pesta abad ke-19.
Nah, acara minum teh sore hari di Hotel Windsor yang megahlah yang akan paling mengesankan para pecinta sejarah. Ini adalah hotel tertua di Australia, tempat Konstitusi Australia dirancang pada tahun 1898 dan pernah menerima tamu termasuk Sir Laurence Olivier dan Vivien Leigh.
5. Penginapan di Outback, Sungai Adelaide
Untuk menjelajahi Outback dan menikmati pengalaman penginapan Aussie yang otentik, Mt Bundy yang bersejarah adalah pilihan yang tepat.
Mt Bundy terletak di tepi Sungai Adelaide, tipe kamar berkisar dari glamping hingga suite dan pondokan. Para tamu dapat melihat hewan ternak, walabi liar, katak, dan mungkin buaya yang sesekali berkeliaran.
Ini adalah pengalaman pedesaan, dengan fasilitas kamar mandi luar ruangan yang menambah sifat asli masa menginap. Namun Anda juga akan mendapatkan banyak kenyamanan seperti malam Outback Bar dan Pizza di properti, dan fasilitas seperti kolam renang outdoor dan pemandangan panorama ladang yang indah.